Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jembatan Poros Nasional di Lamongan Ambles, Begini Penanganannya

Kendaraan besar seperti truk muatan berat disarankan melintasi jalur Utara Jalan Raya Deandles, dan diarahkan mulai dari Tuban.
Jembatan Ngaglik 1 di Jalan Poros Nasional yang ambles pada Selasa (29/3/2022)./Antara-Tangkapan Layar.
Jembatan Ngaglik 1 di Jalan Poros Nasional yang ambles pada Selasa (29/3/2022)./Antara-Tangkapan Layar.

Bisnis.com, LAMONGAN - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lamongan, Jatim menyiapkan dua jalur alternatif terkait peristiwa amblesnya Jembatan Ngaglik 1 di Jalan Poros Nasional, pada Selasa (29/3).

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Dishub Lamongan, Puput Wisnu Pamungkas dikonfirmasi Rabu (30/3/2022) mengatakan, dua jalur alternatif itu masing-masing dari arah Tuban dan Bojonegoro melalui Kecamatan Kedungpring-Sugio, begitu juga sebaliknya.

Sedangkan bagi kendaraan kecil, kendaraan pribadi atau sepeda motor melewati Kecamatan Kedungpring-Sugio, dan akan sampai di Lamongan Kota.

Terkait untuk kendaraan besar seperti truk muatan berat disarankan melintasi jalur Utara Jalan Raya Deandles, dan diarahkan mulai dari Tuban, sedangkan dari arah timur, jalur alternatif bisa melalui Kabupaten Gresik.

Kanit Laka Polres Lamongan, Iptu Anang Purwo Widodo mengatakan, telah berkoordinasi dengan Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) untuk dikaji lebih dalam penyebab amblesnya jembatan itu.

Sebelumnya, sempat beredar di berapa media sosial gambar terkait amblesnya jembatan di Kabupaten Lamongan.

Gambar menunjukkan adanya retakan di sisi ujung jembatan dan terlihat sejumlah kendaraan berat seperti truk dan motor terpaksa berhenti sebelum melewatinya.

Ada juga mobil yang memaksa masuk melewati akses kiri jembatan, serta personel polisi dibantu warga mengatur lalu-lintas dengan menutup akses jembatan untuk menghalangi kendaraan agar tidak melewati jembatan karena berbahaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper