Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terjadi Pergeseran Perilaku Konsumen di Malang saat Pandemi

Realisasi inflasi yang bertepatan dengan momen Idulfitri tahun ini lebih rendah dibandingkan dengan rata-rata inflasi pada periode Idul Fitri lima tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 0,40 persen (mtm).
Ilustrasi./Bisnis-Himawan L Nugraha
Ilustrasi./Bisnis-Himawan L Nugraha

Bisnis.com, MALANG — Perilaku konsumen di Kota Malang bergeser di masa pandemi, dari semula permintaan tinggi terhadap kebutuhan primer menjadi permintaan tinggi terhadap kebutuhan sekunder.

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Azka Subhan Aminurridho menjelaskan tren inflasi untuk pengeluaran makanan dan minuman rendah serta pengeluaran untuk kesehatan justru mencatatkan deflasi.

“Selain itu pada Mei juga bertepatan dengan momen Idulfitri 1442H,” katanya di Malang, Selasa (8/6/2021).

Realisasi inflasi yang bertepatan dengan momen Idulfitri tahun ini, kata dia, lebih rendah dibandingkan dengan rata-rata inflasi pada periode Idul Fitri lima tahun sebelumnya yang tercatat sebesar 0,40 persen (mtm).

Adanya kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro dan larangan melakukan mudik Lebaran menjadikan inflasi pada periode kali ini cukup tertahan.

Selain itu peran dari Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) dalam menjaga ketersedian pasokan dan distribusi komoditas pangan strategis mampu menjaga fluktuasi harga komoditas.

Bank Indonesia juga terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat maupun daerah agar target inflasi tetap berada pada sasaran yang ditetapkan. Di samping itu, Bank Indonesia dan pemerintah berupaya untuk mendorong peningkatan daya beli masyarakat selama berlangsungnya pandemi Covid-19 sebagai bagian dari upaya mendukung program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).

Berdasarkan rilis inflasi BPS pada tanggal 2 Mei 2021 tercatat bahwa Kota Malang mengalami inflasi sebesar 0,14 persen (mtm) sehingga inflasi tahun kalender tercatat sebesar 0,37 persen (ytd) dan inflasi tahunan mencapai 1,35 persen (yoy).

Rata-rata inflasi bulanan untuk periode Mei selama 5 tahun terakhir sebesar 0,34 persen (mtm). Tiga kelompok komoditas yang menjadi penyumbang inflasi terbesar, yaitu kelompok perawatan pribadi dan jasa lainnya, perlengkapan, peralatan dan pemeliharaan rutin; serta kelompok pakaian dan alas kaki.(K24)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Choirul Anam
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper

Terpopuler