Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Surabaya Pacu Proyek Infrastruktur, Salah Satunya Jembatan Joyoboyo

Pembangunan jembatan ini terus dilanjutkan meski di tengah wabah mengingat semua peralatan dan bahan konstruksi impor telah tiba.
Peni Widarti
Peni Widarti - Bisnis.com 23 Juni 2020  |  19:09 WIB
Surabaya Pacu Proyek Infrastruktur, Salah Satunya Jembatan Joyoboyo
Pekerjaan proyek jembatan Joyoboyo.

Bisnis.com, SURABAYA – Pemerintah Kota Surabaya melanjutkan proyek pembangunan Jembatan Joyoboyo yang ada di sisi selatan Terminal Intermoda Joyoboyo (TIJ) meski masih dilanda pandemi Covid-19.

Kepala Dinas PU Bina Marga dan Pematusan Erna Purnawati mengatakan pembangunan jembatan ini terus dilanjutkan meski di tengah wabah mengingat semua peralatan dan bahan konstruksi impor telah tiba.

“Hingga saat ini pembangunan fisiknya juga sudah 35 persen. Nanti jadwalnya pada Agustus sudah sampai pada pekerjaan yang di atas, seperti pemasangan voided slab pada lantainya,” katanya, Selasa (23/6/2020).

Dia mengatakan proyek jembatan yang ditargetkan rampung pada Desember 2020 itu akan menjadi ikon baru di Kota Surabaya. Jembatan Joyoboyo ini memiliki panjang 150 meter dengan lebar 17 meter dan tinggi pilonnya 20 meter.

“Sedangkan struktur jembatannya dari beton bertulang dan voided slab,” katanya.

Erna menambahkan, proyek jembatan dengan nilai kontrak Rp39 miliar itu nantinya juga akan terdapat taman dan air mancur warna-warni, termasuk tempat bersantai di tengah-tengah jembatan agar warga bisa menikmati suasana kota.

Jembatan itupun diyakini tidak hanya berfungsi sebagai jembatan penyebarangan tetapi juga menjadi wahana baru atau tempat rekreasi. Wahana tersebut pun dapat dinikmati dan disaksikan dari lantai 5 TIJ.

“Mudah-mudahan jembatan ini bisa memberikan manfaat untuk warga Kota Surabaya khususnya dan warga lain dari luar Surabaya yang memanfaatkan jembatan ini,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

surabaya
Editor : Miftahul Ulum

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top