Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dampak Hujan, Harga Tembakau di Jember Turun

Harga tembakau kasturi di Kabupaten Jember, Jawa Timur turun akibat hujan yang mengguyur sejumlah wilayah di kabupaten setempat selama beberapa hari terakhir.
Ilustrasi./JIBI
Ilustrasi./JIBI

Bisnis.com, JEMBER – Harga tembakau kasturi di Kabupaten Jember, Jawa Timur turun akibat hujan yang mengguyur sejumlah wilayah di kabupaten setempat selama beberapa hari terakhir.

"Harga tembakau tahun ini sangat bagus, namun turunnya hujan selama sepekan terakhir berdampak pada kualitas daun tembakau," kata seorang petani tembakau asal Kecamatan Pakusari Abdurrahman di Jember, Senin (16/10/2017).

Menurutnya, harga tembakau kasturi berkisar Rp50.000 hingga Rp55.500 per kilogram untuk kualitas top grade tembakau kering, bahkan harga tersebut tertinggi selama puluhan tahun selama ia menanam tembakau di Jember.

"Saat ini harga tembakau setengah kering turun menjadi Rp25.000 per kilogram, dari harga sebelumnya Rp29.000 akibat hujan yang mengguyur Jember, sehingga penjemuran daun tembakau tidak maksimal," tuturnya.

Bahkan informasi dari pabrikan, kata dia, tembakau kasturi petani dihargai Rp20.000 hingga Rp21.000 untuk jenis tembakau yang dijual setengah kering karena perubahan warna daun tembakau akibat hujan.

"Mudah-mudahan hujan yang mengguyur tidak turun sepanjang hari dan masih ada sinar matahari untuk menjemur daun tembakau petani yang sudah dipanen," ucap Abdurrahman yang juga Ketua Asosiasi Petani Tembakau Kasturi Jember.

Ia mengatakan luas lahan tembakau yang sudah panen sekitar 75% dari prediksi luas lahan tembakau sekitar 5.000 hektare, sedangkan 25%-nya masih belum panen karena musim tanam tembakau tahun ini mundur.

"Seharusnya kalau musim tanam tembakau tidak mundur pada Mei-Juni, maka seluruh luas lahan tembakau sudah dipanen pada September 2017, namun saat ini mulai musim tanam pada Juli, sehingga sebagian panen masih dilakukan pada Oktober yang memasuki musim hujan di Jember," katanya.

Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Perkebunan Jember Maskur mengatakan harga tembakau kasturi di Jember perlahan-lahan menurun akibat hujan yang mengguyur Kabupaten Jember.

Menurutnya, harga jual tembakau kasturi saat ini berkisar Rp22.000 hingga Rp25.000 per kilogram selama sepekan terakhir saat hujan mulai turun di Jember, sedangkan sebelumnya harga tembakau setengah kering bisa laku hingga Rp30.000 yang dijual di pabrikan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : News Writer
Editor : News Editor
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper