Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lamongan Menggenjot Investasi Komoditas Perikanan & Jagung

Pemerintah Kabupaten Lamongan tengah gencar mempromosikan investasi di sektor agrobisnis terutama untuk bisnis pengolahan ikan, dan jagung seiring dengan target capaian investasi hingga Rp1,9 triliun tahun ini.
Ilustrasi/JIBI
Ilustrasi/JIBI

Bisnis.com, SURABAYA - Pemerintah Kabupaten Lamongan tengah gencar mempromosikan investasi di sektor agrobisnis terutama untuk bisnis pengolahan ikan, dan jagung seiring dengan target capaian investasi hingga Rp1,9 triliun tahun ini.

Bupati Lamongan, Fadeli mengatakan potensi sumber daya alam di Lamongan sangat besar apalagi secara geografis kabupaten ini memiliki panjang pantai 47 km di mana setiap tahun menghasilkan 127.000 ton ikan laut maupun ikan budi daya.

"Ada sekitat 6 industri maritim sudah berdiri di Lamongan dengan segmen pasar ekspor, tapi dari total produksi ikan yang dihasilkan per tahun baru sekitar 50% yang baru diolah baik menjadi ikan frozen atau olahan kering. Jadi masih ada peluang bisnis 50% yang bisa dimanfaatkan," jelasnya, Selasa (3/10/2017).

Dia mengatakan, selain hasil laut, Lamongan juga memiliki sejumlah fasilitas pendukung untuk sektor perikanan di antaranya seperti pelabuhan Lamongan Shorebase, ASDP pelabuhan antar pulau di Paciran, pelabuhan rakyat Sedayulawas, tempat pelelangan ikan (TPI) dan Wisata Bahari Lamongan (WBL).

"Wisata bahari ini dulu hanya dikenal wisata lokal tapi sekarang sudah nasional, banyak dikenal masyarakat Indonesia. Bagi hasil dari wisata bahari ini saja sudah mencapai Rp15 miliar/tahun," ungkapnya.

Sedangkan untuk potensi pengolahan jagung, lanjut Fadeli, Lamongan mampu memanen jagung hingga 372.000 ton/tahun. Tahun ini, produksi jagung ditargetkan bisa mencapai 500.000 ton atau meningkat 25% dibandingkan tahun lalu.

"Bahkan sampai sekarang sudah produksi 450.000 ton karena panennya bagus-bagus terus. Ke depan saya ingin kembangkan produksi jagung bisa 10 ton/ha, kemarin ini baru 6,2 ton/ha," imbuh Fadeli.

Potensi jagung, katanya, bisa dimanfaatkan untuk investasi pabrik pakan ternak karena Lamongan memiliki bahan baku yang melimpah. Selain mendorong pengolahan jagung untuk jadi pakan ternak, Lamongan juga tengah mendorong sektor UMKM yang memanfaatkan jagung untuk jadi produk makanan olahan.

"Di tempat kami sudah ada yang produksi keripik jagung, es krim jagung dengan berbagai macam rasa.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : News Editor
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper