Bisnis.com, SURABAYA - PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur memprediksi beban puncak listrik selama periode Lebaran 2023 ini mencapai 5.837 WM.
General Manager PLN UID Jatim, Lasiran mengatakan PLN telah memastikan kesiapannya dalam memasok kebutuhan listrik selama momen Ramadan dan Idulfitri (RAFI) 2023 ini.
“PLN memiliki daya mampu pasok listrik di Jatim mencapai 9.999 MW, dan cadangan daya sebesar 2.856 MW, dengan beban puncak yang diprediksi mencapai 5.837 MW,” katanya, Kamis (6/4/2023).
Dia mengatakan untuk menjaga keandalan pasokan listrik di Jatim selama momen RAFI ini, PLN menyiagakan sebanyak 4.233 personel dari 112 Unit Layanan Pelanggan (ULP), Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3), dan Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) dengan didukung oleh 224 Unit Gardu Bergerak (UGB).
Selain itu, kinerja PLN juga akan didukung 9 Unit Cubicle Bergerak, 14 trafo, 19 unit genset mobile, 34 unit UPS Mobile, 387 unit mobil pelayanan teknik , 688 Unit Layanan Cepat (ULC), 50 unit truck, dan 16 unit skylift.
“Posko siaga keandalan yang disiapkan tersebar di 183 lokasi,” imbuhnya.
Baca Juga
Lasiran menambahkan, selain memasok listrik untuk kebutuhan masyarakat, PLN juga menyiapkan infrastruktur yang mendukung mobilitas kendaraan listrik.
“Saat ini terdapat delapan unit Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Madiun, Malang, Surabaya, Situbondo, dan Banyuwangi. Rencana tahun ini juga akan kami tambah di beberapa titik,” imbuhnya.
Terpisah, PLN Nusantara Power (PLN NP) sebagai perusahaan pembangkit listrik juga telah menyiapkan keandalan pasokan listrik selama Ramadan dan Lebaran.
“Untuk menjaga keandalan listrik dari sisi hulu, kami menyiagakan 3.201 personel,” kata Direktur Utama PLN Nusantara Power, Ruly Firmansyah.
Ruly memastikan kesiapan pasokan listrik ini tidak hanya dilakukan di pembangkit di Pulau Jawa, tetapi juga pembangkit di seluruh nusantara, mulai dari PLTMG Arun Aceh, PLTU Teluk Balikpapan dan PLTU Pulang Pisau Kalimantan, PLTU dan PLTA di Pulau Jawa, hingga ke PLTU Ropa di Ende - NTT, dan PLTU Tidore.
“Sebesar 15.901 MW telah siap dan akan kami pasok tanpa henti menjelang Idulfitri kali ini, kami berkomitmen untuk mempersiapkan Unit Pembangkit agar selalu ready dan tidak mengalami gangguan,” imbuhnya.