Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tempat Isi Ulang Oksigen Gratis Ringankan Beban Pasien Isoman

Pemerintah Kota Malang dalam waktu dekat juga akan memperbanyak pembelian tabung oksigen untuk dipinjamkan kepada warga terkonfirmasi positif Covid-19 yang membutuhkan.
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kiri) bersama Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Wali Kota Malang Sutiaji pada peresmian Tempat Isi Ulang Oksigen Gratis Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim), di halaman Gedung Badan Koordinasi Wilayah Pemerintah dan Pembangunan (Bakorwil) III Malang, Jalan Simpang Ijen, Kota Malang, Senin (26/7/2021)./Istimewa
Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa (kiri) bersama Wali Kota Batu Dewanti Rumpoko dan Wali Kota Malang Sutiaji pada peresmian Tempat Isi Ulang Oksigen Gratis Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim), di halaman Gedung Badan Koordinasi Wilayah Pemerintah dan Pembangunan (Bakorwil) III Malang, Jalan Simpang Ijen, Kota Malang, Senin (26/7/2021)./Istimewa

Bisnis.com, MALANG — Wali Kota Malang Sutiaji menilai adanya tempat isi ulang oksigen gratis yang diinisiasi Pemprov Jatim di halaman Bakorwil Malang sangat positif karena dapat meringankan beban pasien Covid-19 yang sedang menjalani isolasi mandiri atau isoman.

"Apresiasi dan ribuan terima kasih kami sampaikan atas diresmikannya tempat isi ulang oksigen gratis ini. Kami terus mendukung upaya Pemprov. Ini sebagai upaya untuk membantu sesama di masa pandemi," tuturnya di sela-sela peresmian Tempat Isi Ulang Oksigen Gratis Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim), di halaman Gedung Badan Koordinasi Wilayah Pemerintah dan Pembangunan (Bakorwil) III Malang, Jalan Simpang Ijen, Kota Malang, Senin (26/7/2021).

Dia berharap dengan adanya tempat isi ulang oksigen gratis dapat membantu masyarakat yang membutuhkan. “Berseiring dengan itu, tentu pemerintah daerah akan terus berupaya dengan sekuat tenaga untuk meringankan beban warga,” ujarnya

Pemerintah Kota Malang dalam waktu dekat juga akan memperbanyak pembelian tabung oksigen untuk dipinjamkan kepada warga terkonfirmasi positif Covid-19 yang membutuhkan.

Dalam kesempatan itu, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyatakan perlunya layanan isi ulang oksigen gratis di Jawa Timur. Layanan tersebut dapat diakses oleh pasien penderita Covid-19 yang menjalani isolasi mandiri maupun isolasi terpusat.

“Layanan ini tetap akan bisa diakses, yang melakukan isolasi terpusat belum tentu mereka punya tabung oksigen. Jadi pengisian tabung oksigen ini tetap bisa memberikan layanan secara personal,” ungkapnya.

Adapun layanan isi ulang oksigen gratis ini diperuntukkan bagi warga Malang Raya yang sedang membutuhkan oksigen karena terkonfirmasi positif Covid-19. Sebagai antisipasi agar layanan ini tidak menimbulkan kerumunan saat pengisian oksigen gratis, nantinya akan dibuka pendaftaran online melalui infocovid19.jatimprov.go.id.(K24)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Editor : Miftahul Ulum
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper