Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Permintaan Cabai Jatim Diprediksi Meningkat, Tapi Harga Tertekan

Saat ini hampir seluruh sentra cabai merah besar di Jatim sedang panen raya, ini juga tidak akan mengangkat harga di pasar hingga pasokanterserap optimal.
Pedagang cabai melayani pembeli di salah satu pasar di Jakarta, Rabu (6/7/2022)./Bisnis-Eusebio Chysnamurti
Pedagang cabai melayani pembeli di salah satu pasar di Jakarta, Rabu (6/7/2022)./Bisnis-Eusebio Chysnamurti

Bisnis.com, SURABAYA - Komoditas cabai rawit dan cabai merah besar di Jawa Timur mengalami penurunan harga di tingkat petani meskipun akan ada tren peningkatan permintaan pasar pada momen Natal dan Tahun Baru.

Wakil Ketua Asosiasi Agribisnis Cabai Indonesia (AACI) Jatim, Nanang Triatmoko mengatakan turunnya harga komoditas ini lebih disebabkan karena pasokan yang melimpah di saat panen raya.

“Jadi meski biasanya permintaan pasar itu meningkat di momen akhir tahun, tetapi situasi ini tidak akan berpengaruh terhadap harga jual petani karena memang stoknya sangat melimpah,” jelasnya, Selasa (20/12/2022).

Dia menjelaskan saat ini hampir seluruh sentra cabai merah besar di Jatim sedang panen raya, misalnya seperti Kediri Raya. Menurutnya, kondisi ini juga tidak akan mengangkat harga di pasar hingga pasokannya terserap dengan optimal.

“Kami perkirakan tidak ada kenaikan harga cabai karena seluruh daerah penghasil komoditas ini telah panen, khususnya cabai rawit,” imbuhnya.

Nanang mengatakan saat ini harga cabai rawit di tingkat petani berada di kisaran Rp25.000/kg turun dibandingkan beberapa hari sebelumnya yang masih sekitar Rp28.000/kg, bahkan sempat mencapai Rp35.000/kg.

“Sedangkan cabai merah besar, harga di tingkat petani saat ini mencapai Rp10.000/kg, turun dibandingkan sebelumnya bisa mencapai Rp14.000/kg,” imbuhnya.

Berdasarkan pantauan Sistem Ketersediaan dan Perkembangan Harga Bahan Pokok (Siskaperbapo) Jatim per 20 Desember 2022, harga cabai rawit di tingkat konsumen Jatim rerata Rp33.666/kg. Harga tertinggi terjadi di Magetan Rp44.000/kg, dan terendah terjadi di Probolinggo Rp24.666/kg.

Dibandingkan pekan lalu yakn 13 Desember 2022, harga rerata cabai rawit sebesar Rp36.433/kg. Harga tertinggi terjadi di Magetan Rp47.000/kg dan terendah di Probolinggo Rp26.333/kg.

Sementara untuk komoditas cabai merah besar per 20 Desember 2022 tercatat rerata Rp23.652/kg, harga tertinggi terjadi di Probolinggo Rp31.666/kg dan terendah di Pasuruan Rp17.500/kg. 

Sedangkan pada pekan lalu, yakni 13 Desember 2022, harga cabai merah besar tingkat konsumen di Jatim rerata sebesar Rp25.364/kg. Harga tertinggi terjadi di Magetan dan Pacitan yakni Rp32.666/kg, dan terendah terjadi di Lamongan Rp20.000/kg.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper