Bisnis.com, MALANG — Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) berhasil mempertahankan akreditasi A karena dinilai sangat baik dalam memberikan pelayanan kepada mahasiswa dan dosen.
Ketua Perpustakaan UMM Asep Nurjaman, mengatakan berdasarkan evaluasi yang dilakukan Perpustakaan Nasional pada 18 November lalu, perpustakaan UMM berhasil mempertahankan predikat akreditasi dengan nilai sangat baik (A). Perpustakaan UMM telah mendapat akreditasi A sejak 2015.
Perpustakaan UMM berfokus pada pelayanan mahasiswa untuk menjalankan prioritas dan tujuan utama dalam mendukung penyelenggaraan Tridharma Perguruan Tinggi, yakni penyelenggaraan pendidikan, penelitian, dan pengabdian pada masyarakat.
“Berkat komitmen para staf dengan didukung oleh jajaran pimpinan dalam rangka mengembangkan institusi perpustakaan, baik dari sisi religiusitas, edukasi dan peningkatan minat membaca, Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Malang dapat mempertahankan akreditasi A," kata Asep di Malang, Jumat (6/12/2019).
Masuknya era Revolusi Industri 4.0, kata dia, menuntut perpustakaan untuk menyesuaikan diri. Oleh karena itulah, Perpustakaan UMM dilengkapi segala instrumen, baik infrastruktur maupun sumberdaya manusia untuk bisa unggul, yakni dengan hadirnya digital library yang lebih merujuk pada institutional repository UMM.
Fasilitas yang diberikan oleh perpustakan ini bisa dibilang sangat lengkap. Yakni sebagai pusat literasi pendukung pembuatan skripsi dan penelitian yang ada di kampus dalam bentuk e-journal dan e-book. Disediakan pula ruangan tambahan seperti American Corner, Aussie Corner, dan corner lainnya hasil kerja sama.
Selain berbagai corner-corner dari lembaga dan negara yang telah bekerjasama dengan Kampus Putih, juga terdapat Pojok Rekreasi yang berfungsi untuk refreshing sehingga suasana yang kami berikan tetap membuat mahasiswa maupun staf tetap ntyaman untuk datang ke perpustakaan.
Disamping itu, untuk tetap menjaga privasi dan keamanan pengunjung, perpustakaan rutin menyelenggarakan program Bimbingan Teknis (BIMTEK) yang meliputi program peminjaman buku dengan sistem library automatic service (laser), aktivasi PIN dan PIC untuk mengakses internet dengan jaringan internal kampus.
Perpustakaan UMM memiliki 4 lantai yang dilengkapi ribuan buku dengan 10 kategori yakni karya umum, Filsafat dan Psikologi, Agama, Ilmu Sosial, Bahasa, Sains, Teknologi, Seni dan Rekreasi, Kesusasteraan, Sejarah serta Ilmu Bumi. Bukan tanpa sebab, kategori buku yang ada sudah melewati penyiangan dan data riset. (K24)