Sukseskan Program Merdeka Belajar Bersama Vasa Hotel Surabaya

Acara dihadiri oleh lebih dari 80 pendidik, termasuk guru dan dosen, dari lebih dari 40 sekolah dan universitas terkemuka di Vasa Hotel Surabaya.
Foto: Sukseskan Program “Merdeka Belajar” bersama Vasa Hotel Surabaya
Foto: Sukseskan Program “Merdeka Belajar” bersama Vasa Hotel Surabaya

Bisnis.com, Surabaya – Pendidikan dianggap sebagai kunci menuju kesuksesan masa depan, berdampak positif pada pencarian pekerjaan dan status sosial di masyarakat. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi memperkenalkan program "Merdeka Belajar" sebagai pengganti kurikulum 2013. Program ini dicanangkan oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi, Nadiem Anwar Makarim, dengan tujuan memberikan kebebasan dalam pembelajaran.

"Merdeka Belajar" memberi siswa kebebasan berpikir dan berekspresi, tanpa mengurangi nilai belajar. Program ini mendorong guru dan siswa untuk mengembangkan kreativitas mereka tanpa terikat aturan ketat. Vasa Hotel Surabaya sepenuhnya mendukung program "Merdeka Belajar" dari Kemendikbudristek.

Mona Cella, Cluster Director Marketing and Communication, Tanly Hospitality, menjelaskan, “Kami menyambut baik program tersebut dengan memperluas peluang magang di perhotelan yang melibatkan institusi pendidikan terkemuka.”

Acara dihadiri oleh lebih dari 80 pendidik, termasuk guru dan dosen, dari lebih dari 40 sekolah dan universitas terkemuka pada 25 September 2023 di ruang meeting Baltic, Vasa Hotel Surabaya.

Menawarkan berbagai keterampilan kepada calon siswa atau mahasiswa magang, termasuk manajemen hotel seperti Sales and Marketing, Event and Catering, Finance, Administrasi and General, serta F&B di bagian service atau pun kitchen, Vasa Hotel juga memberikan kesempatan untuk magang di bagian Front of the House seperti Front Office dan Housekeeping.

Roberto Kotambunan, Cluster General Manager Tanly Hospitality, menyatakan bahwa siswa magang memiliki peluang untuk bersaing dan berprestasi sesuai passion mereka. Vasa Hotel juga memberikan penghargaan khusus kepada siswa yang memberikan pelayanan tamu terbaik melalui program Vasa Ambassador.

Rita Laksmiwati, Cluster Director Of Human Resources Tanly Hospitality, menjelaskan bahwa siswa berkinerja baik selama magang dapat direkrut sebagai staf, bahkan sebagian dari staf Vasa Hotel berasal dari mantan magang.

Ambar, salah satu perwakilan peserta, berbagi testimoninya, "Saya sangat bangga menjadi bagian besar keluarga Vasa Hotel Surabaya, karena saya mengawali karir saya di perhotelan sebagai trainee, dan dalam dua tahun ini, saya sudah mendapatkan kepercayaan dan dipromosikan menjadi Assisten Event Manager oleh manajemen Vasa Hotel."

Kegiatan hari itu ditutup dengan penyerahan sertifikat kepada mitra institusi pendidikan oleh Roberto, yang menekankan bahwa Vasa Hotel selalu menyambut generasi muda Indonesia yang kreatif dan memiliki ide-ide cemerlang. "Vasa Hotel Surabaya berkomitmen dan berkolaborasi dengan mitra pendidikan untuk mendukung masa depan yang cerah melalui program magang 'Merdeka Belajar’ yang berkelanjutan" tutup Roberto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Media Digital
Editor : Media Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Rekomendasi Kami

Foto

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper