Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PLN Jatim Targetkan Pasang 84.000 Layanan Digital Smart Meter AMI

PLN Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur menargetkan pemasangan layanan digital sebanyak 84.000 Smart Meter Advanced Metering Infrastructure.
Petugas PLN memasang Smart Meter AMI di rumah pelanggan./Dok. PLN Jatim
Petugas PLN memasang Smart Meter AMI di rumah pelanggan./Dok. PLN Jatim

Bisnis.com, SURABAYA - PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Jawa Timur menargetkan pemasangan layanan digital sebanyak 84.000 Smart Meter Advanced Metering Infrastructure (AMI).

General Manager PLN UID Jatim, Lasiran mengatakan Smart Meter AMI ini merupakan inovasi layanan digital PLN untuk meningkatkan akurasi pembacaan meter.

"Teknologi terbaru yang ditawarkan AMI ini memberikan kemudahan bagi pelanggan melakukan monitoring dan kontrol penggunaan listrik secara real-time. Bagi PLN, pembacaan meter dilakukan jarak jauh sehingga tidak diperlukan lagi billman ke lokasi," jelasnya, Selasa (11/7/2023).

Dia menjelaskan, Smart Meter AMI merupakan alat pengukur penggunaan listrik yang dilengkapi dengan fitur komunikasi dua arah untuk penyediaan informasi yang komprehensif mulai dari energi, tegangan, arus dan lainnya.  

Dengan sistem ini para pelanggan bisa mengetahui profil penggunaan energi listrik sekaligus tagihan listrik berjalan. Pelanggan juga bisa menghitung energi listrik secara mandiri melalui aplikasi PLN Mobile. 

"Kami menyasar 84.000 lebih pelanggan yang akan diganti meter di rumahnya. Targetnya Desember 2023 sudah tuntas,” imbuhnya.

Lasiran menambahkan, penggantian kWh meter lama ke smart meter AMI dilakukan secara gratis dan tidak akan membebani pelanggan. Dalam penggunaan smart meter AMI PLN juga PLN mengedepankan keamanan data pelanggan. 

"Proses penggantian ini akan dilakukan secara bertahap, dimulai dari pelanggan dengan pemakaian listrik tinggi dan akan berlanjut hingga mencakup seluruh pelanggan di Sidoarjo,” imbuhnya.

Lasiran pun meminta para pelanggan untuk kekooperatifannya menerima petugas PLN yang akan melakukan penggantian dengan disertai identitas resmi PLN.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper