Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MPM Proyeksikan Penjualan Tahun Depan Bisa Tumbuh 20 Persen

Meskipun masih dalam kondisi pandemi, penjualan motor tahun ini sudah cukup membaik.
Petugas MPM saat memberikan paparan tentang keselamatan berkendara kepada sejumlah jurnalis perempuan di Surabaya, Rabu (22/12/2021)./Bisnis-Peni Widarti
Petugas MPM saat memberikan paparan tentang keselamatan berkendara kepada sejumlah jurnalis perempuan di Surabaya, Rabu (22/12/2021)./Bisnis-Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA - PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM), distributor sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur dan NTT memproyeksikan penjualan motor pada 2022 bisa tumbuh mencapai 15 - 20 persen seiring dengan semakin membaiknya kondisi perekonomian pasca pandemi.

Presiden Direktur MPM, Suwito, mengatakan meskipun masih dalam kondisi pandemi, penjualan motor tahun ini sudah cukup membaik sehingga MPM mampu mencatatkan pertumbuhan penjualan sekitar 20 persen dibandingkan tahun lalu.

“Melihat kondisi di tahun ini yang semakin lebih baik, maka tahun depan kami memproyeksikan penjualan bisa tumbuh antara 15 - 20 persen. Kita akan berupaya melakukan berbagai hal termasuk dengan menghadirkan produk baru untuk meningkatkan volume penjualan,” jelasnya di sela-sela Media Corner Special Hari Ibu, Rabu (22/12/2021).

Dia mengatakan pada tahun ini saja, MPM memperkirakan penjualan motor sampai akhir Desember bisa mencapai 650.000 unit atau tumbuh 20 persen (Yoy). Jika melihat tren per kuartal, penjualan motor di kuartal I sebetulnya sudah cukup membaik, kemudian di kuartal II/2021 mulai terdongkrak dengan adanya momen Lebaran.

“Namun di kuartal III sempat terhambat karena ada PPKM, dan di kuartal terakhir ini sudah lebih cepat proses membaiknya. Sehingga untuk tahun depan kami lebih optimistis,” ujarnya.

Adapun dari total penjualan sepanjang tahun ini, jenis motor matik masih mendominasi yakni berkontribusi sebanyak 90 persen, sedangkan motor sport hanya 5 - 6 persen, dan sisanya merupakan motor cub atau motor bebek.

Suwito menambahkan, untuk menyambut Hari Ibu pada 22 Desember ini, MPM pun turut mengapresiasi sejumlah jurnalis perempuan di Surabaya melalui pemberian servis gratis kendaraan, serta sharing session tentang keselamatan berkendara.

“Dengan mengusung tema The Power of Perempuan Indonesia di Hari Ibu, kami mengkampanyekan bahwa wanita juga cari aman dalam berkendara,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper