Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Sambut HUT Ke-50, Tanto Intim Line Bagi-Bagi Sembako untuk Pekerja

Saat ini memiliki 29 cabang dengan operasional TKBM di 32 pelabuhan di seluruh Indonesia.
Peni Widarti
Peni Widarti - Bisnis.com 29 Maret 2021  |  15:14 WIB
Sambut HUT Ke-50, Tanto Intim Line Bagi-Bagi Sembako untuk Pekerja
Direktur Operasional PT Tanto Intim Line Arfan Hani (kanan) memberikan paket sembako dalam HUT ke-50 perusahaan itu di Surabaya, Senin (29/3/2021). - Bisnis/ Syaharuddin Umngelo

Bisnis.com, SURABAYA —  Perusahaan pelayaran PT Tanto Intim Line membagikan paket sembako bagi para pekerja termasuk tenaga kerja bongkar muat (TKBM) di 29 cabang sebagai rangkaian menyambut hari ulang tahun ke-50 perusahaan itu.

Direktur Operasional Tanto Intim Line Arfan Hani mengatakan bahwa saat ini memiliki 29 cabang dengan operasional TKBM di 32 pelabuhan di seluruh Indonesia sehingga dalam memperingati HUT ke-50 Tanto Intim Line menggelar kegiatan CSR serentak.

“Untuk TKBM masing-masing cabang kami beri untuk semua tanpa memandang suku agama, juga kita berikan untuk 3—5 panti asuhan di setiap cabang,” katanya di sela-sela kegiatan CSR Peringatan 50 Tahun PT Tanto Intim Line di Surabaya, Senin (29/3/2021).

Dia mengemukakan bahwa pemberian paket sembako ini juga sebagai bentuk apresiasi kepada mitra kerja TKBM yang selama ini sudah bekerja sama dengan baik. Perseroan berharap agar dengan pertambahan usia, Tanto Intim Line ke depan akan semakin tumbuh dan bisa melayani seluruh Nusantara dari Sabang sampai Merauke. 

“Kami terus berusaha untuk melayani dari barat ke timur, ke depan kami akan melayari seluruh provinsi yang ada di Indonesia, dan ke depan kami akan menambah 3 cabang untuk mendorong pertumbuhan logistik Indonesia,” katanya.

Arfan menambahkan dengan menambah cabang baru, Tanto Intim Line akan mendukung penyerapan tenaga kerja, bahkan di saat pandemi Covid-19 masih terjadi. Hingga saat ini total karyawan perseroan di seluruh cabang sebanyak 2.600 orang, belum termasuk ABK.

“Ke depan tiap cabang juga bisa mempekerjakan 10—15 orang di kantornya belum termasuk TKBM-nya. Mudah-mudahan recovery ekonomi kita semakin membaik,” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

logistik bongkar muat
Editor : Zufrizal

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    Terpopuler

    Banner E-paper
    back to top To top