Bisnis.com, JAKARTA- Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Prawansa mendapatkan cucu pertama pada hari ini, Sabtu (20/2/2021).
Dalam cuitannya di Twitter, Khofifah mengungkapkan, kedua orangtua bayi itu memberi nama sang cucu Aisyah Nabila dengan panggilan Aila.
"Sebuah nama sederhana, namun memiliki makna sekaligus doa yang sangat mendalam," cuitnya, Sabtu (20/2/2021).
Dia menuturkan, arti dari nama sang cucu adalah perempuan cerdas berakhlak mulia. Khofifah juga memohon doa, agar Aila kelak tumbuh menjadi anak yang sehat, cerdas, sholehah, dan membanggakan orangtuanya. Kemudian, membawa kebaikan baik agama, nusa, dan bangsa.
Cuitan Khofifah terkait cucu tersebut mendapatkan sejumlah komentar dari warganet. Mereka mengamini harapan Khofifah terhadap sang cucu.
Untuk diketahui, Aila adalah anak dari pasangan Fadil Wirawan dan Patimasang Mannaggalli Prawansa.
Baca Juga
Perkenalkan, ini cucu pertama saya. Oleh kedua orang tuanya diberi nama "Aisyah Nabila" panggilannya "Aila". Sebuah nama sederhana, namun memiliki makna sekaligus doa yang sangat mendalam yaitu "perempuan cerdas berakhlak mulia". pic.twitter.com/pdf24BNM0z
— Khofifah Indar Parawansa (@KhofifahIP) February 20, 2021
Putri sulung Khofifah, Patimasang Mannagalli Parawansa dipersunting Fadil Wirawan yang merupakan putra pasangan Priyanto Hadi Sasona dan Fauziyah Mansyur pada Juni 2019.
Fadil, berdasarkan laman LinkedIn, adalah seorang senior consultant strategy di Ernst & Young dari Desember 2015 sampai sekarang atau 5 tahun 3 bulan.
Dia juga lulusan Institut Teknologi Bandung, Universitas Indonesia, dan Monash University.
Sejumlah tokoh negara hadir dalam pernikahan Fadil dan Patimasang, seperti Presiden Joko Widodo.