Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surabaya Catat Rekor Terendah Covid-19

Sehari kemarin Kota Surabaya ada tambahan 28 orang terkonfirmasi.
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini./Bisnis-Peni Widarti
Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini./Bisnis-Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA - Publikasi data harian penambahan pasien Covid-19 di Jawa Timur menunjukkan Kota Surabaya mencatatkan kasus baru 28 orang per Sabtu, (17/10/2020). Angka itu penambahan terendah dalam bulan ini.

Pemprov Jatim dalam laporan harian Sabtu mengumumkan ada penambahan kasus baru 238 orang sehingga kumulatif 48.690 kasus. Kesembuhan bertambah 323 orang sehingga kumulatif 42.455 orang. Meninggal bertambah 13 orang sehingga kumulatif 3.529 orang.

Pasien yang dirawat sebanyak 2.706 orang.

Adapun di Kota Surabaya ada tambahan 28 orang positif sehingga kumulatif 15.279 orang per kemarin. Sembuh bertambah 40 orang sehingga kumulatif 13.912 orang. Sedangkan meninggal bertambah dua orang sehingga kumulatif 1.126 orang.

Pasien aktif dirawat 241 orang.

Selama Oktober, kasus Covid-19 di Kota Surabaya cenderung turun. Di sisi lain, pemerintah setempat juga gencar melakukan testing, salah satunya dilakukan Sabtu malam, di Taman Bungkul.

Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memimpin langsung operasi protokol kesehatan yang menjaring dan mendata 300 orang tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Miftahul Ulum
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper