Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Industri Esport Hadapi Tantangan Regenerasi dan Sarana Pendidikan

regenerasi dan sarana pendidikan jadi tantangan di industri esport
Mohammad Refie Fakhreno, Head of Esports Performance EVOS (kiri), bersama Bayu Arie Wicaksono, Territory Sales PT. XL Axiata tbk - New Malang, saat memberikan keterangan pada AXIS Esport Labs Malang, Sabtu (28/9/2024).Bisnis/Choirul Anam
Mohammad Refie Fakhreno, Head of Esports Performance EVOS (kiri), bersama Bayu Arie Wicaksono, Territory Sales PT. XL Axiata tbk - New Malang, saat memberikan keterangan pada AXIS Esport Labs Malang, Sabtu (28/9/2024).Bisnis/Choirul Anam

Bisnis.com, MALANG—Industri esports menghadapi berbagai tantangan terkait regenerasi maupun sarana pendidikan untuk generasi muda yang ingin melanjutkan karir ke ranah olahraga tersebut. 

Head of Esports Performance EVOS, Mohammad Refie Fakhreno atau EVOS Oner, mengatakan karena itulah EVOS saat ini menghadirkan EVOS Academy sebagai sarana pembelajaran untuk talenta muda esports agar dapat berkarir kompetitif di ranah esports.

“Kami mengadakan AXIS Esport Labs bersama AXIS untuk mencari bibit pro player esport. Lewat kegiatan semacam ini, maka regenerasi dan sarana pendidikan untuk mendukung industri esport bisa dilakukan,” katanya pada AXIS Esport Labs, di Malang, Sabtu (29/9/2024).

Dia meyakinkan, pro player esport dapat dijadikan karir yang menjanjikan. Seperti EVOS, pro player mendapatkan gaji Rp4 juta-Rp5 juta/bulan. Mereka juga mendapat berbagai fasilitas, seperti device.

Menurutnya, pendapatan mereka akan semakin tinggi jika juga “bermain” di Youtube, streaming, maupun sebagai content creator berbasis esport.

“Seperti pro player EVOS Rasyah penghasilan setiap bulannya sangat banyak,” ujarnya.

EVOS Rasyah (15), pelajar SMPN3 Makassar, menjelaskan penghasilannya sebagai Youtube, streaming, maupun sebagai content menghasilkan pendapatan dua digit setiap bulannya.

Dia memulai menyenangi esport sejak kelas 4 SD, namun sudah menjadi pro player pada dua tahun berikutnya.

Territory Sales PT. XL Axiata tbk - New Malang, Bayu Arie Wicaksono, mengatakan korporasi mendukung perkembangan esport lewat pemberian paket 1 GB/hari gratis untuk esport selama paket utama masih aktif.

Pengembangan esport perlu didukung, kata dia, karena sesuai pula dengan segmentasi pelanggan operator tersebut. Proporsi pelanggan AXIS didominasi umur 13 tahun-21 tahun yang mencapai 60%-70%.

“Karena itulah, kami mendukung kegiatan AXIS Esport Labs,” ucapnya.

 Head of Commercial EVOS, Tony Tham, mengatakan perhelatan AXIS Esport Labs Malang mewadahi para pecinta esport. Sebelumnya, festival gaming interaktif ini digelar di tiga kota, yakni Surabaya, Yogyakarta, dan Palembang, kini hadir di Malang Town Square pada 28 dan 29 September 2024. 

“Kegiatan ini dirancang khusus bagi para pecinta esports, menghadirkan pengalaman seru yang akan menyalakan semangat para gamer muda,” katanya.

AXIS Esports Labs di Malang, kata dia, menghadirkan berbagai kegiatan, mulai dari turnamen Free Fire dengan total hadiah mencapai Rp 30.000.000, kompetisi coswalk yang memadukan cosplay dan fashion, hingga karaoke jejepangan untuk para penggemar musik Jepang. 

Menurutnya, Kota Malang dikenal dengan basis komunitas gamer yang sangat besar, termasuk EVOS Fams, dan tentunya banyak pengguna AXIS. EVOS yakin acara ini akan menjadi momen spesial yang menyatukan seluruh pecinta

esports di Malang.

“Setelah lebih dari 1.250 partisipan hadir di Palembang, kami optimis jumlah ini akan terus bertambah di Malang dan kota-kota berikutnya," katanya.

Kota Malang bukan dipilih karena semangat esports yang membara, juga merupakan salah satu kota dengan jumlah pengguna AXIS terbesar di Indonesia. 

Deri Puspita Yani, Head of Sales PT. XL Axiata Tbk - Greater Malang, menambahkan AXIS Esports Labs di Malang bukan hanya tentang kompetisi, tapi juga tentang kebersamaan dan pemberdayaan komunitas gaming. 

“Kami sangat senang bisa menghadirkan event ini di kota yang menjadi rumah bagi banyak pengguna AXIS. Ini adalah bukti nyata komitmen kami dalam mendukung gamer muda untuk mengejar impian mereka dan menciptakan prestasi di dunia esports," ucapnya. (K24)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Choirul Anam
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper