Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BCA Genjot Pertumbuhan Kredit 11 - 12 Persen Lewat Ajang Expo 2023

BCA menargetkan kinerja penyaluran kredit tahun ini bisa tumbuh 11 - 12 persen salah satunya melalui ajang rutin BCA Expoversary.
Direktur BCA Haryanto T Budiman (tengah), Direktur BCA Frengky Chandra Kusuma (kedua kiri) dan Kepala Kantor BCA Wilayah III Surabaya, Hendrik Sia (kedua kanan) saat pembukaan BCA Expoversary 2023 di Ciputra World Surabaya, Jumat (24/2/2023)./Bisnis - Peni Widarti
Direktur BCA Haryanto T Budiman (tengah), Direktur BCA Frengky Chandra Kusuma (kedua kiri) dan Kepala Kantor BCA Wilayah III Surabaya, Hendrik Sia (kedua kanan) saat pembukaan BCA Expoversary 2023 di Ciputra World Surabaya, Jumat (24/2/2023)./Bisnis - Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA — PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menargetkan kinerja penyaluran kredit tahun ini bisa tumbuh 11 - 12 persen salah satunya melalui ajang rutin BCA Expoversary yang digelar di sejumlah kota besar termasuk Surabaya.

Direktur BCA Haryanto T Budiman mengatakan BCA Expo tahun ini telah digelar diberbagai kota seperti di Jabodetabek dan nanti akan dilanjutkan ke Medan, Palembang, Makassar dam Malang.

"Selama event BCA Expo kita menargetkan ada transaksi hingga Rp50 triliun dari seluruh kegiatan di seluruh kota. Expo digelar offline hanya 3 hari, tetapi ada masa expo secara online sampai satu bulan," ujarnya di sela-sela pembukaan BCA Expoversary 2023, Jumat (24/2/2022).

Dia mengatakan BCA sangat optimistis kinerja kredit BCA bisa tumbuh sesuai dengan target sejalan dengan situasi perekonomian Indonesia yang membaik bahkan sudah terbebas dari PPKM.

"Bahkan secara global, China dikabarkan mulai recovery setelah gelombang Covid selesai. Kalau China tumbuh baik, ini akan jadi mesin pertumbuhan ekonomi global termasuk bagi Indonesia," ujarnya.

Direktur BCA Frengky Chandra Kusuma mengatakan, di sektor konsumtif terutama Kredit Pemilikan Rumah (KPR), BCA juga masih sangat optimistis terhadap potensi pasar yang masih sangat besar.

"Penetrasi KPR kita masih rendah, dan BCA sekarang mainnya tidak cuma di segmen atas tapi juga di segmen market sebelah atas karena masyarakat yang butuh rumah itu masih banyak sekali," katanya.

Kepala Kantor BCA Wilayah III Surabaya, Hendrik Sia menambahkan, selama gelaran BCA Expoversary di Ciputra World Surabaya, pihaknya menargetkan ada pertumbuhan transaksi dari gelaran yang sama tahun lalu.

"Kalau BCA Expo tahun lalu di Surabaya ditarget ada penyaluran Kredit Kendaraan Bermotor (KKB) 2.000 unit, Kredit Sepeda Motor (KSM) 2.000 unit, dan KPR Rp1,5 triliun. Maka gelaran kali ini diharapkan bisa lebih tinggi lagi," ujarnya.

Adapun BCA Expo 2023 Surabaya tersebut digelar selama 24 - 26 Februari 2023. Gelaran itu menghadirkan 24 developer Surabaya di antaranya Ciputra Group, Pakuwon Group, Intiland Group, Sinarmas Land Group, serta 56 project developer dan brand broker.

Selain itu juga dihadirkan 18 merek mobil l dengan 36 diler peserta seperti Honda, Toyota, Mazda, dan 13 merek motor seperti Yamaha, Honda, dan Kawasaki.

BCA Expo 2023 Surabaya menawarkan bunga KPR, yaitu 2,66 persen fixed 1 tahun, DP 0 perseb untuk seluruh nasabah yang memiliki saldo mengendap pada periode tertentu dan khusus mobil baru bejernis passenger car, serta KSM BCA akan memberikan DP 6,6 persen dari OTR berlaku untuk nasabah BCA yang mengajukan kredit harga OTR maksimal Rp50 juta pada merek tertentu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper