Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jatim Halal Fest 2023 Bersiap Pacu Pertumbuhan Industri Halal

Saat ini pemerintah  terus berupaya untuk mewujudkan Indonesia menjadi pusat halal dunia pada 2024.
Kegiatan sosialisasi Jatim Halal Fest 2023 di Kantor Kadin Jatim, Surabaya (15/2/2023)./Bisnis - Peni Widarti
Kegiatan sosialisasi Jatim Halal Fest 2023 di Kantor Kadin Jatim, Surabaya (15/2/2023)./Bisnis - Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA - Jawa Timur berupaya memacu pertumbuhan sektor industri halal salah satunya melalui gelaran Jatim Halal Festival (Halal Fest 2023) yang akan berlangsung pada 17-19 Maret 2023 di Jatim Expo (JX) Convention Exhibition Surabaya.

Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jatim, Adik Dwi Putranto mengatakan saat ini pemerintah  terus berupaya untuk mewujudkan Indonesia menjadi pusat halal dunia pada 2024.

Kebijakan itu pun perlu diintegrasikan ke dalam agenda-agenda pembangunan, salah satunya Halal Fest di Jatim yang memiliki potensi sangat besar di berbagai sektor seperti kuliner, fesyen, batik, kerajinan, dan produk industri lainnya.

"Harapannya transaksi halal akan semakin banyak di Indonesia. Melalui Halal Fest kita akan memperkuat pasar domestik, salah satunya melalui kegiatan edukasi untuk mahasiswa terhadap produk halal dan bagaimana membuat produk halal dalam program kewirausahaan," jelasnya di sela-sela Sosialisasi Kadin Jatim Halal Center dan Jatim Halal Fest 2023, Rabu (15/2/2023).

Adik meyakini gelaran Halal Fest tahun ini akan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, sebab tahun ini telah terbebas dari PPKM akibat pandemi Covid-19, selain itu daya beli masyarakat juga lebuh bagus sehingga semua sektor bergerak jauh.

"Ekspor juga jalan semua, kecuali negara-negara yang sedang resesi membuat ekspor kita turun terutama dari Amerika Serikat, tapi kita masih bisa mencari sumber pasar yang baru seperti Uni Emirat Arab (UEA)," imbuhnya.

Selain, lanjut Adik, potensi pasar domestik bagi industri halal juga masih sangat besar yakni dengan 321 juta penduduk muslim atau sekitar 85 persen.

"Ini potensi bagi industri halal, apalagi didukung aturan bahwa 2024 produk makanan dan minuman wajib ada sertifikat halal," imbuhnya.

Adik menambahkan, sedikitnya ada empat fokus pengembangan industri halal di Jatim di antaranya adalah halal sektor makanan minuman, pakaian/fesyen, jasa dan pariwisata.

Adapun dalam Halal Fest 2023 di Jatim nantinya akan mengusung tema 'Halal for Everyone' dengan menghadirkan pelaku industri halal dari berbagai sektor seperti lembaga keuangan syariah, kesehatan, kosmetika, hiburan, bazaar buku, dan lainnya.

Dalam gelaran Jatim Halal Fest ini akan ada 30 jenis kegiatan, dan 14 industri halal, dan 196 booth pameran. Selain itu juga akan ada sekitar 25 bintang tamu. Ajang ini pun ditargetkan bisa mendatangkan sekitar 30.000 pengunjung dengan potensi transaksi mencapai Rp3 miliar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper