Bisnis.com, MALANG—Kanwil Direktorat Jenderal Pajak atau DJP Jatim III menggandeng PCNU Kab. Malang untuk mensosialisasi dan mengedukasi masyarakat terkait dengan ketaatan dalam membayar pajak.
Kepala Kanwil DJP Jatim III, Farid Bachtiar, mengatakan lewat kerja sama tersebut diharapkan dapat mempererat koordinasi antara Kanwil DJP Jatim III dan PCNU Kabupaten Malang dalam rangka sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.
“Kami menyadari bahwa masyarakat, termasuk tokoh masyarakat dan organisasi masyarakat seperti NU, sangat berperan penting dalam meningkatkan kesadaran pajak,” katanya, Senin (13/3/2023).
Apalagi di Jawa Timur, kata dia, NU memiliki basis jamaah yang sangat besar jumlahnya. Karena itulah, DJP berkepentingan untuk menjalin koordinasi dengan PCNU.
Dia berharap kerja sama antara Kanwil DJP Jatim III dan PCNU dapat terus ditingkatkan untuk memperkuat kebersamaan antara dua instansi tersebut serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak sebagai kewajiban sebagai warga negara yang baik.
Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Malang, KH. Hamim Kholili atau yang akrab disapa Gus Hamim, menegaskan peran pajak penting dalam pemerintahan.
Baca Juga
Menurutnya, pajak sangat penting bagi keberlangsungan negara dan ketergantungan negara terhadap pajak sangatlah tinggi. “Bagaimanapun pendapatan negara kita masih sangat tergantung dengan pajak, bahkan lebih dari 70 persen APBN kita dari pajak,” ujarnya.
Dia juga menyatakan dukungannya terhadap kerja sama antara Kanwil DJP Jatim III dan NU dalam meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak.
Dia menilai, kesadaran membayar pajak bagi masyarakat meenjadi tanggung jawab bersama untuk menjadikan masyarakat lebih sadar akan pentingnya membayar pajak dan menaati peraturan perpajakan.
Dia berencana akan membuat internalisasi kesadaran perpajakan secara internal di kalangan anggota NU yang pengaruhnya juga bisa dirasakan secara eksternal. “Setiap anggota NU harus taat pajak. Kepercayaan masyarakat terhadap petugas pajak harus segera pulih,” kata Gus Hamim.
Bupati Malang, M. Sanusi, juga mengimbau agar ulama dan umaro harus selalu bersatu membangun Indonesia. Kebersamaan antara ulama dan umaro harus selalu dipertahankan karena ini merupakan salah satu kunci keberlangsungan bangsa dan negara Indonesia. (K24)