Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

5.406 Kasus Covid-19 Jawa Timur, Surabaya dari Zona Hitam Jadi Merah Tua

 Kota Surabaya masih menjadi daerah yang memiliki kasus Covid-19 terbanyak di Jawa Timur, bila semula kota ini masuk zona hitam, maka kini masuk zona merah tua.
Sebaran kasus Covid-19 di Jawa Timur/Twitter
Sebaran kasus Covid-19 di Jawa Timur/Twitter

Bisnis.com, JAKARTA -  Kota Surabaya masih menjadi daerah yang memiliki kasus Covid-19 terbanyak di Jawa Timur, bila semula kota ini masuk zona hitam, maka kini masuk zona merah tua.

Dipantau dari akun Twitter Pemprov Jawa Timur @Jatim_Pemprov, bahwa kasus Covid-19 di provisnis itu sebanyal 5.406 kasus.

Dari jumlah itu sebanyak 2.828 kasus ada di Kota Surabaya.  Seperti diberitakan sebelumnya, Kota Surabaya masuk zonasi hitam pada Rabu (3/6/2020) dalam peta sebaran kasus Covid-19 di Jawa Timur.

Pasalnya, kasus Covid-19 di kota itu adalah tertinggi se-Jawa Timur, tapi kini warna itu berubah dari hitam menjadi merah tua.

Pada Kamis (4/6/2020), jumlah orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 25.173 orang, jumah pasien dalam pengawasan (PDP) sebanyak 7.008 orang.

Adapun 5 daerah yang memiliki kasus Covid-19 terbanyak di Jawa Timur adalah:

1.Kota Surabaya dengan 2.828 kasus positif, 610 pasien sembuh, 258 orang meninggal.

2.Kabupaten Sidoarjo: 703 kasus positif, 35 pasien sembuh, dan 63 orang meninggal.

3.Kabupaten Gresik: 195 kasus positif, 23 pasien sembuh, dna 20 orang meninggal.

4.Kabupaten Kediri: 151 kasus positif, 9 pasien sembuh, 8 orang meninggal.

5. Kabupaten Lamongan: 121 kasus positif, 46 pasiens embuh, dan 17 orang meninggal.

Perubahan warna Kota Surabaya dari hitam menjadi merah tua ini menjadi bahan perbincangan warganet.

 @korreeedd: Merah hitam khas PDIP

 @t_ff4ny: Kok udah ga item yaa

@_momophe: Oh ia kmaren hitam ? Pdhal nambah kok skg ga item lagi..?

@nindyaelfira :Merah tua ya maksudnya

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Nancy Junita
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper