Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Honda Motor Jatim Rilis Dua Matik Terbaru

Penjualan Honda di Jatim pada semester I kemarin cukup tersendat akibat kondisi pasar yang wait and see lantaran adanya momen Pemilu.
Presiden Direktur PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Suwito (kiri) dan Direktur Marketing MPM Dendy Sean (kanan) saat mencoba sepeda motor baru dalam peluncuran Honda Genio dan Honda ADV150 di Surabaya, Kamis (25/7/2019)./Bisnis-Peni Widarti
Presiden Direktur PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM) Suwito (kiri) dan Direktur Marketing MPM Dendy Sean (kanan) saat mencoba sepeda motor baru dalam peluncuran Honda Genio dan Honda ADV150 di Surabaya, Kamis (25/7/2019)./Bisnis-Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA – PT Mitra Pinasthika Mulia (MPM), diler sepeda motor Honda wilayah Jawa Timur dan NTT berupaya merebut pasar matik berbagai segmen di semester II tahun ini agar mampu mencapai target pertumbuhan penjualan 2% - 3%.

Presiden Direktur MPM Suwito mengatakan penjualan Honda di Jatim pada semester I kemarin cukup tersendat akibat kondisi pasar yang wait and see lantaran adanya momen pemilu, dan juga faktor cuaca yang menyebabkan hasil pertanian terganggu, termasuk adanya aturan soal biaya Bea Balik Nama (BBN).

“Januari – Maret memang cukup berat, tapi pada April dan Mei mendekati Lebaran itu ternyata ada gelombang permintaan motor yang tinggi, dan penjualan kami cukup terselamatkan, lalu Juni kurang bagus karena fokus konsumen saat itu untuk biaya sekolah anak,” jelasnya saat konferensi pers Launching Honda ADV150 dan Honda Genio, Kamis (25/7/2019).

Hanya saja, lanjut Suwito, tingginya permintaan saat itu tidak diimbangi dengan jumlah pasokan sepeda motor yang ada sehingga terjadi inden yang tinggi sekitar 15.000 unit untuk semua tipe.

Bahkan potensi permintaan pasar yang tinggi itu akhirnya direbut oleh kompetitor, yang menyebabkan market share Honda turun 1%, sedangkan merek-merek lain bisa tumbuh sampai double digit.

“Kita akui juga di semester I kan banyak hari liburnya, sehingga butuh waktu untuk proses distribusi, dan soal produk kita belum siap,” katanya.

Suwito mengatakan, untuk mengejar market tersebut, di semester II Honda meluncurkan dua produk baru yakni matik Honda ADV 150 (Rp34 jutaan) yang menyasar segmen atas sporty dan manly, serta Honda Genio (Rp18 jutaan) jenis skutik yang menyasar segmen anak muda yang fashionable.

“Harapannya di semester II ini kita bisa on the track penjualannya sesuai dengan target semula. Kami juga optimistis sampai akhir tahun nanti ada gairah pasar sepeda motor yang lebih baik,” imbuhnya.

Marketing and Sales Division Head MPM, Abdi Rorotana menambahkan penjualan Honda motor di Jatim dan NTT hingga Mei 2019 tercatat sudah mencapai 390.000 unit. Sedangkan target penjualan sepanjang 2019 diproyeksikan mencapai 915.000 unit.

“Dari total penjualan sampai Mei, kontribusinya masih sama didominasi oleh motor matik 90%, sport 6% dan motor bebek 4%,” ungkapnya.

Abdy menambahkan, khusus dua produk baru sampai akhir tahun ini ditargetkan bisa terjual 7.000 unit/bulan untuk Honda Genio, dan 2.000 unit/bulan untuk Honda ADV150. Hingga kini jumlah inden motor baru Genio sudah mencapai 2.600 unit dan ADV150 ada 100 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper