Bisnis.com, SURABAYA - PT Telkomunikasi Selular (Telkomsel) meluncurkan aplikasi m-banking Telkomsel sebagai layanan transaksi berbagai perbankan guna menggenjot pendapatan transaksi setidaknya mencapai 1,5% kontribusinya.
General Manager Digital Banking Telkomsel Rudiyanto Herlambang mengatakan total revenue Telkomsel tahun ini mencapai Rp800 miliar - Rp1 triliun. Dari jumlah tersebut, sebanyak 1% merupakan kontribusi fee base income atau pendapatan dari transaksi yang diperoleh dari layanan sms banking.
"Layanan transaksi-transaksi perbankan ini memang tidak besar karena tarifnya beragam ada yang Rp600/sms sampai Rp6.500 untuk transfer antar bank yang dipotong melalui pulsa," jelasnya saat peluncuran mBanking Telkomsel, Selasa (18/12/2018).
Dia menjelaskan kehadiran aplikasi mBanking Telkomsel yang bisa diunduh melalui AppStore Android ini lebih untuk meningkatkan layanan para pelanggan Telkomsel yang di dalamnya melayani 23 bank di Indonesia.
"Aplikasi ini akan membuat kenyamanan nasabah perbankan yang punya beberapa rekening bank, tapi bisa dilakukan dalam satu aplikasi saja," imbuhnya.
Rudiyanto memaparkan saat ini secara nasional jumlah pelanggan mobile banking yang teregistrasi mencapai 18 juta, tetapi yang aktif bertransaksi yakni 10 jutaan pelanggan sehingga Telkomsel ingin mengambil market tersebut.
Baca Juga
"Belum lagi market Android di Indonesia itu sekitar 94% dari total pengguna smartphone. Ini merupakan potensi menarik bagi kami dengan harapan tahun depan transaksi sms banking/m-banking kita bisa tumbuh 8%," jelasnya.
General Manager Digital Product Area Expansion Jawa Bali Telkomsel, Heribertus Budi Ariyanto menambahkan saat ini jumlah pelanggan Telkomsel mencapai 110 juta yang dihandle oleh 176 BTS.
Dari jumlah pelanggan tersebut, sebanyak 70% di antaranya telah menggunakan smartphone.
"Dengan adanya aplikasi ini, ke depan diharapkan pelanggan m-banking di Area Jawa Bali bisa tembus 2 juta sampai 2,5 juta," katanya.
Adapun sejak diluncurkan di Jakarta, pengguna aplikasi m-banking Telkomsel sudah 19.000 pengunduh. Sedangkan yang telah aktif bertransaksi mencapai 7.000 an user. Telkomsel menargetkan sampai Januari 2019, pengguna aplikasi ini bisa mencapai 100.000 user.
Saat ini memang baru ada 23 bank yang dapat dilayani dalam aplikasi m-banking Telkomsel. Namun ke depan, Telkomsel akan menambah kerja sama dengan perbankan terutama dengan bank-bank daerah yang dinilai memiliki potensi besar.
"Setelah launching di Surabaya ini, kami akan lanjut launching di Makassar dan Medan," imbuhnya.