Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sampai September 2023, Penumpang Pesawat di Juanda Naik 35,26 Persen

Penumpang pesawat di Bandara Juanda naik 35,26 persen sampai September 2023.
Antrean calon penumpang pesawat di loket check-in Bandara Internasional Juanda Surabaya pada Juli 2023 lalu. Bisnis - Peni Widarti
Antrean calon penumpang pesawat di loket check-in Bandara Internasional Juanda Surabaya pada Juli 2023 lalu. Bisnis - Peni Widarti

Bisnis.com, SURABAYA - Bandara Internasional Juanda di Surabaya selama Januari - September 2023 mencatatkan tren jumlah penumpang mencapai 7.709.605 orang atau tumbuh 35,26 persen (Yoy).

General Manager Bandara Internasional Juanda, Sisyani Jaffar mengatakan peningkatan jumlah penumpang ini juga diimbangi dengan tren kenaikan pergerakan pesawat yang mencapai 71.896 pergerakan pesawat atau meningkat 28,47 persen (Yoy).

“Sedangkan untuk layanan kargo sedikit turun -1,76 persen atau sebesar 50.548.241 kg dibandingkan periode sebelumnya sebesar 51.451.493 kg,” ujarnya, Kamis (5/10/2023).

Khusus penerbangan internasional, lanjut Sisyani, sepanjang tahun ini hingga September tercatat mencapai 1.514.236 penumpang atau meningkat 211 persen, serta jumlah pesawat penerbangan internasional juga mengalami peningkatan sebesar 186 persen dibandingkan periode sama 2022, atau tercapai 9.157 pergerakan pesawat.

“Namun memang jumlah penumpang yang dilayani masih didominasi penumpang penerbangan domestik, tetapi untuk tren penerbangan internasional mengalami pertumbuhan signifikan,” imbuhnya.

Sisyani menambahkan, untuk mengantisipasi kenaikan jumlah penumpang, pihaknya mengaktifkan Terminal Kedatangan T1A sejak pertengahan tahun ini guna menambah kenyamanan bagi para pengguna jasa bandara. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Rendi Mahendra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper