Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Idul Adha, Riau Surplus Stok Hewan Kurban

Provinsi Riau telah melakukan persiapan yang matang untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah tahun ini. 
Ilustrasi hewan kurban./Bisnis- Alif Nazzala Rizqi
Ilustrasi hewan kurban./Bisnis- Alif Nazzala Rizqi

Bisnis.com, PEKANBARU - Provinsi Riau telah melakukan persiapan yang matang untuk memenuhi kebutuhan hewan kurban dalam menyambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah tahun ini. 

Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan (PKH) Provinsi Riau, Herman menyebutkan dari data pihaknya, ketersediaan hewan kurban saat ini mencapai 51.688 ekor, sedangkan kebutuhan hewan kurban diprediksi sebanyak 49.367 ekor.

"Stok hewan kurban di Riau tahun ini untuk Idul Adha dalam kondisi cukup dan aman. Dari rapat bersama Dinas Peternakan Kabupaten/Kota, dilaporkan 30 persen ketersediaan hewan kurban merupakan sapi lokal, sementara sisanya didatangkan dari luar provinsi Riau, seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, Lampung, Nusa Tenggara Timur (NTT), dan Jawa Timur," ungkapnya Senin (5/6/2023).

Dia menekankan dengan ketersediaan yang mencukupi, diharapkan dapat menekan harga hewan kurban di Provinsi Riau. Hal ini penting untuk memastikan masyarakat dapat melaksanakan ibadah kurban dengan lebih terjangkau.

Data Dinas PKH Riau mencatat jumlah ketersediaan hewan kurban di beberapa kabupaten/kota se-Provinsi Riau, diantaranya yakni Kabupaten Kuantan Singingi memiliki 3.718 ekor, Indragiri Hulu memiliki 3.675 ekor, Indragiri Hilir memiliki 3.557 ekor.

Kemudian Kabupaten Pelalawan memiliki 3.311 ekor, Siak memiliki 4.271 ekor, Kampar memiliki 9.967 ekor, Rokan Hulu memiliki 5.599 ekor, Bengkalis memiliki 5.151 ekor, Rokan Hilir memiliki 2.332 ekor, Kepulauan Meranti memiliki 673 ekor, Kota Pekanbaru memiliki 6.402 ekor, dan Kota Dumai memiliki 3.031 ekor.

"Dengan persiapan yang baik dan ketersediaan hewan kurban yang mencukupi, diharapkan masyarakat Provinsi Riau dapat melaksanakan ibadah kurban dengan lancar dan khidmat dalam merayakan Hari Raya Idul Adha tahun ini. Semoga semangat kebersamaan dalam berbagi rezeki dan kebaikan terus terjaga di tengah-tengah masyarakat Riau," pungkasnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan
Editor : Rendi Mahendra
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper