Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Layanan Parkir Elektronik di Malang Diperluas

Penambahan titik e-parkir ini diharapkan akan memberikan kontribusi bagi PAD.
Ilustrasi./Bisnis.com
Ilustrasi./Bisnis.com

Bisnis.com, MALANG — Pemkot Malang terus menambah titik lokasi e-parkir sebagai langkah untuk pemberlakuan sistem tersebut.

Wali Kota Malang, Sutiaji, mengatakan pemberlakuan sistem e-parkir di titik lokasi parkir khusus di kawasan halaman Stadion Gajayana sebelah barat menunjukkan tren positif, yakni peningkatan retribusi dari sektor parkir.

“Retribusi parkir khusus di Stadion Gajayana sampai dengan 30 Desember 2921 mencapai Rp1.327.763.000, menyumbang teroesar daru capaian pendapatan retribusi parkir khusus sebesar Rp2.021.775.000 atau mencapai 112,32 target dari di sektor tersebut sebesar Rp1,8 miliar,” katanya di Malang, Jumat (31/12/2021).

Oleh karena itulah, kata dia, Pemkot Malang terus menambah lokasi titik e-parkir. Pertimbangannya, sebagai bentuk transparansi dalam menghimpun retribusi. Ada tambahan empat titik lokasi e-parkir, yakni halaman Gedung Kartini, halaman RSUD Kota Malang, halaman Perkantoran Terpadu Arjowinangun, dan area parkir sepeda motor di halaman Stadion Gajayana.

"Penambahan titik e-parkir ini diharapkan akan memberikan kontribusi bagi PAD yang berguna untuk mendanai pembangunan Kota Malang yang manfaatnya akan kembali ke masyarakat itu sendiri," ucapnya.

Kepala Dishub Kota Malang, Heru Mulyono, mengatakan sebagai apresiasi kepada pelanggan tempat parkir khusus di halaman Stadion Gajayana, Pemkot Malang mengundi tiket e-parkir dengan hadiah masing-masing berupa satu unit sepeda.

"Tahun 2022 direncanakan penerima hadiah ditambah menjadi 12 pelanggan parkir khusus elektronik, masing-masing satu sepeda angin. Setiap semester yang diundi di pertengahan Juni dan Desember 2022," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Choirul Anam
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper