Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Adira & Kemenpar Bakal Gelar Festival Pesona Lokal di Surabaya

Adira Finance bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata bakal menggelar Festival Pesona Lokal di Surabaya pada 14 September mendatang sebagai upaya mendukung perkembangan industri pariwisata daerah.
Ilustrasi/Bisnis-Himawan L Nugraha
Ilustrasi/Bisnis-Himawan L Nugraha

Bisnis.com, SURABAYA - Adira Finance bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata bakal menggelar Festival Pesona Lokal di Surabaya pada 14 September mendatang sebagai upaya mendukung perkembangan industri pariwisata daerah.

Kepala Wilayah Area Jawa Timur Adira Finance, Sugeng Hariadi menjelaskan Festival Pesona Lokal diselenggarakan bertujuan untuk mempromosikan potensi budaya, pariwisata dan kearifan lokal kota Surabaya dan khususnya Jawa Timur.

"Tahun ini Surabaya terpilih sebagai kota penyelenggara Festival Pesona Lokal 2019, mewakili area Jatim yang akan diselenggarakan di Lapangan Parkir Plaza," katanya dalam siaran pers, Selasa (20/8/2019).

Dia mengatakan festival yang mengusung tema "Rasakan sensasi pesona lokal" ini akan menghadirkan parade karnaval, lomba tari kontemporer, lomba desain motif khas lokal kontemporer, kompetisi ala selebgram lokal, festival kuliner, foodtruck, permainan lokal hingga bazaar aneka produk lokal.

"Kami juga menghadirkan arti ibu kota Dewi Persik dan juga artis lokal Heavy Monster," imbuhnya.

Dalam festival ini, juga akan ada pemberian penghargaan khusus untuk Kota Paling Mempesona kepada kota penyelenggara yang berhasil menampilkan pesona dan keunikan budaya lokal yang melibatkan masyarakat selama kegiatan berlangsung. 

Selain itu, juga ada penghargaan provinsi paling mempesona, yang akan diberikan kepada provinsi dengan kota penyelenggara yang sukses dan berhasil memperlihatkan kekayaan budaya lokal yang beragam dan bervariasi dari provisi tersebut. 

Sugeng menambahkan, kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka HUT Adira Finance ke-29 ini digelar di 7 kota di Indonesia yaitu Medan, Bali, Surabaya, Bandung, Makassar, Yogyakarta, dan Jakarta sejak Agustus hingga November 2019.

"Kami berharap seluruh masyarakat, termasuk konsumen, mitra bisnis, dan karyawan untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini," imbuhnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Peni Widarti
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper