Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blesscon Jadi Bata Ringan Pertama yang Punya Sertifikasi Ramah Lingkungan

Blesscon diharapkan menjadi inspirasi bagi produsen bata ringan lainnya untuk mencoba mensertifikasi produknya.
Ilustrasi green building. /Reuters
Ilustrasi green building. /Reuters

Bisnis.com, SURABAYA — Produsen bata ringan PT Superior Prima Sukses (SPS) dengan merek Blesscon akhirnya memperoleh sertifikasi hijau (green label) dari Green Product Council Indonesia (GPCI).

Commercial Director Blesscon, Henrianto mengatakan dengan diperolehnya sertifikasi hijau tersebut menjadikan Blesscon sebagai produk bata ringan pertama di Indonesia yang secara resmi diakui sebagai bata ringan ramah lingkungan.

“Blesscon mengantongi poin yang tinggi sehingga mendapat Green Label Indonesia (GLI) dengan predikat Gold atau predikat tertinggi dalam pemberian Green Label,” ujarnya dalam virtual penyerahan sertifikat dari GPCI, Rabu (28/7/2021).

Henrianto menjelaskan dalam proses sertifikasi hijau ini, perseroan bekerja sama dengan PT IAPMO dan GPC Indonesia melakukan sejumlah verifikasi lapangan untuk memastikan sebuah produk dibuat dengan standar keberlanjutan.

“Capaian ini merupakan buah komitmen Blesscon untuk bertanggung jawab terhadap lingkungan sejak pabrik berdiri. Audit yang dilakukan mulai sejak pembelian bahan baku hingga proses produksi sehingga barang jadi dipastikan melalui standar hijau yang ditetapkan penguji, misalnya saja penerapan 3R (Reuse, Reduce, Recycle),” jelasnya.

Dia mengatakan dengan diperolehnya green label tersebut diharapkan Blesscon menjadi pilihan konsumen dalam membuat bangunan sebab merupakan produk yang ramah lingkungan, serta diharapkan menjadi inspirasi bagi produsen bata ringan lainnya untuk mencoba mensertifikasi produknya.

“Sertifikasi ini menjadi benefit bagi Blesscon untuk kami komunikasikan kepada masyarakat yang akan membeli bata ringan ramah lingkungan, tetapi bukan berarti produk bata ringan lainnya tidak ramah lingkungan, mungkin belum tersertifikasi saja,” imbuhnya.

Dalam kesempatan yang sama, Inisiator dan Sekjen GPCI Naning Adiwoso mengatakan sejak GPCI berdiri 6,5 tahun lalu hingga kini telah melakukan sertifikasi hijau kepada 112 brand dari 37 perusahaan di berbagai macam industri.

“Total kategori sertifikasi sampai saat ini telah mencapai 16 kategori produk, dan sampai akhir tahun ada penambahan 7 kategori produk lagi. Kategori produk yang disertifikasi ata-rata adalah material dan bahan bangunan,” jelasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper