Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DPK Bank Jatim Tumbuh 18 Persen sampai Agustus 2019

Dana pihak ketiga (DPK) PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) tumbuh 18% sampai Agustus yang berarti melampaui dari target pertumbuhan sampai akhir 2019 sebesar 15%.
Wali Kota Malang Sutiaji (tengah) memberikan sambutan bersama  Pgs. Direktur Utama Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha (kanan) dan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso dalam acara Gemerlap Hadiah Undian Simpeda Bank Jatim 2019 di Lap. Rampal Kota Malang, Minggu (22/09/2019)./Bisnis-Choirul Anam
Wali Kota Malang Sutiaji (tengah) memberikan sambutan bersama Pgs. Direktur Utama Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha (kanan) dan Wakil Wali Kota Batu Punjul Santoso dalam acara Gemerlap Hadiah Undian Simpeda Bank Jatim 2019 di Lap. Rampal Kota Malang, Minggu (22/09/2019)./Bisnis-Choirul Anam

Bisnis.com, MALANG — Dana pihak ketiga (DPK) PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur Tbk (Bank Jatim) tumbuh 18% sampai Agustus yang berarti melampaui dari target pertumbuhan sampai akhir 2019 sebesar 15%.

Pgs. Dirut Bank Jatim Ferdian Timur Satyagraha mengatakan dengan tumbuh 18% maka DPK di bank milik Pemprov Jatim itu menembus Rp59 triliun, sedangkan sampai akhir tahun diharapkan bisa tumbuh mencapai Rp61 triliun.

“Dari sisi sumber dana, kebanyakan didominasi dana murah, yakni giro dan tabungan,” ujarnya di sela-sela di Gemerlap Hadiah Undian SIMPEDA Bank Jatim 2019 di Malang, Minggu (22/9/2019).

Secara proporsional, DPK Bank Jatim disumbang giro umum sebesar 40%, tabungan 30%, dan deposito 30%.

Menurutnya proporsi tabungan sebesar itu perlu ditingkatkan. Proporsinya diharapkan bisa menembus 35% sampai akhir tahun, sedangkan idealnya mencapai 40%. Dengan demikian, idealnya komposisi DPK, yakni 40% giro umum, 40% tabungan, dan 20% deposito.

DPK dari tabungan perlu dipacu pertumbuhannya karena selain dana murah, juga bersifat stabil sehingga untuk pemanfaatannya dalam penyaluran kredit menjadi lebih mudah.

Strategi mencapai target tersebut, maka di akhir Maret 2019, untuk meningkatkan pelayanan nasabah di bidang digital banking, Bank Jatim memperkenalkan fasilitas terbaru berupa QR code yang diberi nama Jatimcode.

Fasilitas tersebut merupakan pengembangan fitur mobile banking Bank Jatim melalui scan QR code. Jatimcode disediakan untuk memfasilitasi nasabah milenial Bank Jatim sebagai alternatif transaksi pembayaran yang mudah, cepat, efisien dan fleksibel.

Implementasi lain digital banking, Bank Jatim memberikan layanan kepada masyarakat di cabang dengan penggunaan mobile technology di kantor-kantor cabang. Layanan tersebut membuat masyarakat akan lebih mudah mendapatkan pelayanan berbasis platform digital. Dengan demikian loyalitas nasabah diharapkan semakin kuat, juga dapat menarik nasabah baru.

Wali Kota Malang Sutiaji mengatakan Bank Jatim terus mengembangkan layanan berbasis digital technology, sesuai dengan tren layanan yang dikembangkan pemda. Terutama dalam hal layanan terkait pajak daerah dan retribusi.

“Untuk mengejar target PAD Rp1,2 triliun sampai 2023, maka penggunaan pelayanan berbasis digital suatu keniscayaan,” ujarnya.

Tahun ini Gemerlap Hadiah Undian SIMPEDA Bank Jatim dilaksanakan di 5 Kabupaten/Kota di Jawa Timur. Setelah beberapa waktu yang lalu Kabupaten Lumajang menjadi pembuka Undian Simpeda 2019, kali ini Kota Malang menjadi tuan rumah yang diikuti oleh 9 cabang yakni Bank Jatim Cabang Malang, Kepanjen, Batu, Pare, Jombang, Blitar, Kediri, Bojonegoro, dan Tuban pada Minggu, (22/9/2019).

Bertempat di Lapangan Rampal Kota Malang dan mengusung tema Movement for A Better Life, ada banyak aktivitas dan kegiatan seru yang bisa diikuti oleh para peserta seperti jalan sehat zero waste, senam massal, lomba foto/video Instagram dengan tema Aksi Positifku Hari Ini, dan fesyen idaur ulang.

Ketua Pelaksana kegiatan, Satria Dananjaya mengatakan bahwa melalui tema tersebut, Bank Jatim ingin mengajak masyarakat untuk peduli lingkungan terutama dalam hal mengurangi penggunaan botol plastik.

“Untuk bisa mendapatkan satu kupon undian door prize, masyarakat bisa menukarkan 20 pcs botol plastik. Bahkan kami juga menggandeng komunitas peduli lingkungan untuk mengkampanyekan peduli lingkungan,” ungkapnya.

Sementara itu, Pgs. Direktur Utama Bank Jatim, Ferdian Timur Satyagraha menyampaikan, kegiatan ini merupakan rangkaian Gemerlap Hadiah Undian SIMPEDA 2019 yang akan kami selenggarakan di lima Kabupaten/Kota di Jawa Timur.

“Ini merupakan salah satu bentuk apresiasi Bank Jatim kepada para nasabah yang sudah loyal dengan Bank Jatim" ujar Ferdian.

Masyarakat dan para nasabah Bank Jatim dari 9 cabang akan memperebutkan total hadiah Rp12,65 miliar. Nasabah yang memiliki saldo minimal Rp1 juta akan mendapatkan 1 kupon yang nantinya akan diikutkan dalam undian.

Nasabah masing-masing cabang akan diikutkan undian dengan hadiah pertama mendapatkan uang tunai Rp100 Juta, dan hadiah undian kedua sebesar Rp50 juta. Seluruh nasabah Bank Jatim di Jawa TImur juga akan mendapatkan kesempatan meraih Hadiah Grand Prize sebesar Rp500 juta. (K24)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Choirul Anam
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper