Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Sayuran di Kota Madiun Mengalami Kenaikan

Harga sayuran di sejumlah pasar tradisional yang ada di Kota Madiun, Jawa Timur terpantau naik akibat pasokan dari petani yang berkurang menyusul dampak dari curah hujan tinggi yang terjadi selama ini.
Ilustrasi./Antara
Ilustrasi./Antara

Bisnis.com, MADIUN – Harga sayuran di sejumlah pasar tradisional yang ada di Kota Madiun, Jawa Timur terpantau naik akibat pasokan dari petani yang berkurang menyusul dampak dari curah hujan tinggi yang terjadi selama ini.

Pedagang sayuran di Pasar Besar Kota Madiun, Warsini, Selasa (3/1/2017) mengatakan harga sayuran yang mengalami kenaikan signifikan di antaranya kentang, kubis, buncis, dan wortel. "Harga kentang kemarin masih Rp11.000 per kilogram, saat ini sudah naik menjadi Rp17.000 per kilogram," ujarnya.

Kemudian, harga kubis naik dari Rp8.000 per kilogram menjadi Rp10.000 per kilogram, buncis dari Rp7.000 per kilogram menjadi Rp10.000 per kilogram, dan wortel dari Rp7.000 mejadi Rp9.500 per kilogram.

Harga cabai rawit juga masih terpantau tinggi, yakni Rp72.000 per kilogram, cabai keriting naik dari Rp26.000 menjad Rp30.000 per kilogram, dan cabai merah besar dari Rp24.000 menjadi Rp36.000 per kilogram.

Menurut dia, tingginya harga sejumlah sayuran tersebut disebabkan karena petani di sentra produksi, seperti di daerah Plaosan Magetan, mengalami gagal panen akibat curah hujan yang tinggi selama beberapa bulan terakhir.

"Pasokan dari petani berkurang karena mereka mengalami gagal panen. Curah hujan yang tinggi membuat tanaman sayurnya banyak yang rusak," tuturnya.

Pedagang sayur lainnya di pasar setempat, Sulastri, mengaku stok sayuran yang dijualnya dari petani selama sepekan terakhir cenderung berkurang padahal kebutuhan konsumen setelah liburan Natal dan tahun baru masih cukup tinggi.

"Akibatnya harga sejumlah sayur mengalami kenaikan karena stoknya sedikit. Tidak hanya cabai saja yang tinggi, kini sayur-mayur juga naik," ujarnya.

Selain karena dampak dari cuaca yang memasuki musim hujan, kenaikan harga sayur diduga juga dipicu oleh kebutuhan konsumen di pasaran.

Tidak hanya sayuran yang mengalami kenaikan, harga telur ayam ras juga terpantau naik, dari biasanya Rp17.000 per kilogram menjadi Rp21.000 per kilogram. Demikian juga daging ayam broiler, naik dari Rp28.000 menjadi Rp30.000 per kilogram.

Sementara, harga beras cenderung stabil. Terpantau, harga beras jenis IR 64 mencapai Rp8.500 per kilogram, gula pasir Rp12.500 per kilogram, dan daging sapi Rp100.000 per kilogram.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Writer
Editor : News Editor
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper