Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga 1: Arema Sukses Bekap Madura United

Hasil Liga 1: Arema Sukses Bekap Madura United
Arema FC/Liga Indonesia
Arema FC/Liga Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Arema FC berjaya  pada pekan ke-22 GO-JEK LIGA 1 2018  setelah mengalahkan Madura United FC di Stadion Kanjuruhan, Kab. Malang, Senin (17/9/2018) sore.

Dalam pertandingan itu Singo Edan menang meyakinkan atas Madura United dengan skor 2-0. Dari skor yang ada tampak Arema memang lebih meyakinkan dalam pertandingan ini.

Arema membuka keunggulan di pengujung babak pertama. Gol berasal dari tendangan titik penalti. Hadiah penalti didapatkan setelah wasit menganggap terjadi pelanggaran yang dilakukan pemain Arema di area terlarang sendiri.

Penalti pada menit ke-45+5 itu berhasil dikonversi menjadi gol oleh Makan Konate. Pemain asal Mali itu sempat terpeleset saat menembak bola. Tapi laju bola untungnya masih terarah dan mampu mengecoh kiper Madura United, Satria Tama.

Mengawali babak kedua Madura United coba terus menekan. Tapi mereka tidak kunjung mampu menembus barikade pertahanan para pemain Arema FC.

Madura United justru kebobolan lagi ketika memasuki menit ke-90. Adalah Dedik Setiawan yang berhasil memperdaya kiper lawan, saat terjadi serangan balik dan tinggal berhadapan satu lawan satu.

Dengan kemenangan ini Arema sedikit terangkat ke papan tengah. Sebaliknya Madura United masih di tiga besar, tapi mulai terancam disalip pesaing lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Liga Indonesia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper