Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bertemu Delegasi Senat Republik Ceko, Presiden Jokowi Minta Dukungan Produk Sawit

Pemerintah Indonesia meminta dukungan dari Republik Ceko terkait dengan produk kelapa sawit Indonesia di pasar Eropa.
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menko Perekonomian Darmin Nasution (kedua kanan) dan Wamenlu A.M. Fachir (ketiga kanan) menerima kunjungan Presiden Senat Republik Ceko Milan Stech (keempat kiri) bersama delegasi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/9/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A
Presiden Joko Widodo (kanan) didampingi Menko Perekonomian Darmin Nasution (kedua kanan) dan Wamenlu A.M. Fachir (ketiga kanan) menerima kunjungan Presiden Senat Republik Ceko Milan Stech (keempat kiri) bersama delegasi di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (17/9/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A

Bisnis.com, JAKARTA — Pemerintah Indonesia meminta dukungan dari Republik Ceko terkait dengan produk kelapa sawit Indonesia di pasar Eropa.

Permintaan dukungan itu disampaikan Presiden Joko Widodo saat bertemu dengan delegasi senat dan pengusaha dari Republik Ceko di Istana Merdeka, senin (17/9/2018).

Menurut Presiden, produk sawit Indonesia menyangkut sekitar 17 juta petani di dalam negeri. Dalam kesempatan itu juga, Kepala Negara melakukan penjajakan kerja sama dengan pebisnis dari Ceko.

Dalam pertemuan itu, Presiden Jokowi mengatakan Indonesia dan Republik Ceko adalah salah satu negara di Eropa pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia.

"Dan dalam kesempatan ini saya ingin mengucapkan terimakasih atas dukungan Republik Ceko untuk Indonesia sebagai anggota Dewan Keamanan PBB 2019-2020," katanya.

Presiden mengatakan dirinya berkomitmen untuk terus memajukan kerjasama dengan Republik Ceko di berbagai bidang khususnya di bidang perdagangan dan industri.

Sejumlah senator yang menemui Presiden Jokowi antara lain Milan Štch, Tomáš Grulich, Ludk Jeništa, Hassan Mezian, Lumir Kantor dan Radko Martinek.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper