Batik Fashion Fair Surabaya Targetkan Transaksi Rp5 Miliar

PT Debindo Mitra Tama berencana menggelar pameran Batik Fashion Fair 2018 di Surabaya yang transaksinya ditargetkan bisa tembus Rp5 miliar selama acara berlangsung.
Batik Dharma Pusaka./Ramdha Mawadha
Batik Dharma Pusaka./Ramdha Mawadha

Bisnis.com, SURABAYA – PT Debindo Mitra Tama berencana menggelar pameran Batik Fashion Fair 2018 di Surabaya yang transaksinya ditargetkan bisa tembus Rp5 miliar selama acara berlangsung.

Direktur Debindo Dadan M. Kushendarman mengatakan target tersebut meningkat dibandingkan pameran yang sama tahun lalu yakni sekitar Rp4,54 miliar.

“Targetnya meningkat sejalan dengan jumlah peserta yang akan ikut. Rencananya menampilkan 230 booth dengan target jumlah pengunjung lebih dari 30.000 orang,” katanya dalam rilis, Selasa (17/7/2018).

Dia mengatakan pameran yang akan berlangsung pada 5-9 Desember 2019 di Grand City Convex tersebut merupakan bentuk apresiasi juga kesempatan bagi para pengusaha dan perajin batik dan bordir di Jawa Timur.

“Melalui pameran, harapannya para UMKM batik ini bisa mengembangkan kreatifitas, produktivitas dan jaringan pasar secara maksimal di pasar domestik maupun global,” imbuhnya.

Dadan menambahkan, diharapkan pameran tersebut juga menjadi ajang promosi Indonesia yang memiliki banyak warisan budaya bangsa yang harus tetap dilestarikan dan dikembangkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Peni Widarti
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper