Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polisi Selidiki Kebakaran Gedung Kementerian Perhubungan

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Baitul Ihwan mengatakan saat ini tengah dalam proses penyelidikan dan evaluasi terhadap kejadian yang memakan korban jiwa tersebut.
Kebakaran di gedung Kemenhub/Eva Rianti
Kebakaran di gedung Kemenhub/Eva Rianti

Bisnis.com, JAKARTA - Pascakebakaran Gedung Kementerian Perhubungan yang terjadi pada Minggu (8/7/2018), pegawai Kementerian Perhubungan (Kemenhub) sudah bekerja seperti biasa pada senin (9/7/2018). Ruangan pegawai Kemenhub yang terkena dampak kebakaran pun dialokasikan ke gedung lainnya.

Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Baitul Ihwan mengatakan saat ini tengah dalam proses penyelidikan dan evaluasi terhadap kejadian yang memakan korban jiwa tersebut.

"Saat ini masih dalam posisi penyelidikan dan evaluasi. Untuk itu hari ini ada sedikit karyawan kita yang ada di sekitar gedung. Hari ini [kemarin] kita melakukan pengaturan pembagian ruangan untuk melaksanakan kinerja yang tidak bisa menggunakan Gedung Karya," katanya dalam keterangan resmi, Selasa (10/7/2018).

Baitul juga menjelaskan bahwa pada gedung yang terbakar yakni Gedung Karya terdapat beberapa subsektor, sehingga harus segera dilakukan penataan lokasi kerja karyawan. Ruangan pegawai yang terkena dampak kebakaran akan dialokasikan kerja ke Gedung Karsa, Gedung Cipta, Jl. Medan Merdeka Timur, dan Kemayoran.

Dalam Gedung Karya terdapat beberapa subsektor seperti Sekretariat Jenderal Kemenhub, Inspektorat Jenderal Kemenhub, Direktorat Jenderal Perhubungan Darat, Laut, Udara, dan Perkeretaapian.

"Jadi untuk pengaturan ruang kerjanya sebagian kita letakkan di Jl. Medan Merdeka Timur, ada juga di Kemayoran, dan 2 gedung disekitar kita yaitu Gedung Karsa dan Cipta," jelasnya.

Baitul menyampaikan bahwa saat ini pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait musibah kebakaran yang terjadi di Gedung Karya.

"Dalam kesempatanan ini, kami juga menyampaikan bahwa pihak kepolisian masih melakukan evaluasi dan penyelidikan terhadap Gedung Karya. Hingga saat ini, kami masih belum bisa masuk ke gedung tersebut," ujar Baitul.

Baitul juga mengungkapkan dampak kebakaran memang memberikan pengaruh selain alokasi kerja pegawai, yaitu pihak yang hari ini akan mengurus perizinan belum bisa dilayani dengan maksimal karena masih menata kondisi Kemenhub saat ini.

Dikatakan,  selama ini Kementerian Perhubungan telah melakukan ketentuan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) seperti adanya pelatihan evakuasi secara rutin dan tersedianya fire sprinkler.

"Sementara ini kita sedang lakukan evaluasi. Perlu diketahui bahwa SOP selama ini sudah berjalan dengan baik. Kita secara rutin mengadakan suatu pelatihan evakuasi bahaya ataupun kebakaran. SOP sudah berjalan secara baik dan sudah tersedia fire sprinkler. Jadi untuk sementara kami belum bisa menjelaskan secara detail, karena masih dalam evaluasi oleh pihak berwajib," pungkas Baitul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ilham Budhiman
Editor : Nancy Junita

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper