Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Karet & Minyak Kompak Turun di Hari Keempat

Harga karet terus turun pada akhir perdagangan hari keempat berturut-turut, Jumat (25/5/2018), sejalan dengan berlanjutnya pelemahan harga minyak mentah.
Petani memanen getah karet di Muaro Jambi, Jambi, Sabtu (13/5)./Antara-Wahdi Septiawan
Petani memanen getah karet di Muaro Jambi, Jambi, Sabtu (13/5)./Antara-Wahdi Septiawan

Bisnis.com, JAKARTA – Harga karet terus turun pada akhir perdagangan hari keempat berturut-turut, Jumat (25/5/2018), sejalan dengan berlanjutnya pelemahan harga minyak mentah.

Harga karet untuk pengiriman Oktober 2018, kontrak teraktif di Tokyo Commodity Exchange (Tocom), ditutup turun tipis 0,05% atau 0,10 poin di level 193,70 yen per kilogram (kg).

Padahal, harga komoditas bahan utama pembuatan ban ini sempat bergerak di zona hijau saat dibuka dengan kenaikan 0,10% atau 0,20 poin di posisi 194, setelah berakhir melorot 1,37% atau 2,70 poin di level 193,80 pada perdagangan Kamis (24/5).

Sementara itu, nilai tukar yen tergelincir dan melemah 0,14% atau 0,15 poin ke posisi 109,42 per dolar AS pada pukul 13.46 WIB, setelah berakhir menguat 0,74% atau 0,81 poin di level 109,27 pada perdagangan Kamis (24/5).

Menurut Hideshi Matsunaga, analis perusahaan broker di Sunward Trading, harga karet sempat didorong pelemahan nilai tukar yen yang membuat kontrak berdominasi mata uang ini menjadi lebih terjangkau bagi pembeli asing.

Sejalan dengan karet, harga minyak West Texas Intermediate (WTI) untuk pengiriman Juli 2018 lanjut melemah 0,28% atau 0,20 poin ke posisi U$70,51 per barel di New York Mercantile Exchange pada pukul 13.36 WIB.

Minyak melemah untuk perdagangan hari keempat berturut-turut setelah Rusia mengisyaratkan opsi penghapusan upaya pembatasan suplai yang telah mengikis kelebihan suplai global.

Seperti diketahui, karet sintetis yang menjadi bahan subtitusi utama karet alam dibuat dari polimer turunan minyak, sehingga pergerakan harganya jelas dipengaruhi harga minyak yang menjadi bahan baku asalnya.

Pergerakan Harga Karet Kontrak Oktober 2018 di Tocom

Tanggal

Harga (Yen/Kg)

Perubahan

25/5/2018

193,70

-0,05%

24/5/2018

193,80

-1,37%

23/5/2018

196,50

-1,26%

22/5/2018

199,00

-0,50%

21/5/2018

200,00

+3,15%

Sumber: Bloomberg

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper