Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

ROYAL WEDDING: Anggunnya Meghan Kenakan Tiara, Simak Detail Busana Pangeran Harry & Sang Istri

Pangeran Harry dan kakaknya, Pangeran William datang ke Kapel St. George mengenakan seragam frockcoat Blues dan Royals.
Pangeran Harry dan Meghan Markle./.Reuters
Pangeran Harry dan Meghan Markle./.Reuters

Bisnis.com, JAKARTA-- Pangeran Harry dan kakaknya, Pangeran William datang ke Kapel St. George mengenakan seragam frockcoat Blues dan Royals.

Seragam ini adalah resimen kavaleri Angkatan Darat Inggris, bagian dari Kavaleri Rumah Tangga. Kolonel-in-Chief adalah Ratu Elizabeth II dan Kolonel Resimennya adalah Anne, Princess Royal. Ini adalah resimen paling senior kedua di Angkatan Darat Inggris.

Dalam keterangan resmi kerajaan yang diunggah oleh royal.uk Ratu Elizabeth II memberikan izin kepada Pangeran Harry untuk mengenakan seragam tersebut pada pernikahannya.

"Baik Pangeran Harry dan The Duke of Cambridge akan mengenakan seragam frockcoat Blues dan Royals. Yang Mulia Ratu memberi izin kepadanya agar Pangeran Harry menikah dengan seragamnya. Kedua seragam itu dirancang di Dege & Skinner di Savile Row," tulis keterangan resmi tersebut Sabtu (19/5/2018).

Meghan Markle, mengenakan gaun pengantin yang terlihat sederhana namun anggun. Gaun pengantin dengan bagian belakang yang menjutai panjang-d desain oleh Clare Waight Keller dalam keterangan resmi Kensington Palace di twitter @kensingtonroyal.

"Gaun pengantin Meghan Markle telah dirancang oleh perancang Inggris terkenal, Clare Waight Keller. Waight Keller tahun lalu menjadi Direktur Artistik perempuan pertama di rumah mode Prancis yang bersejarah, Givenchy," tulis @kengsintonroyal.

Kensington Palace juga mengatakan bahwa untuk hiasan kepala, Meghan mengenakan Tiara berbentuk bandeau yang dipinjamkan oleh Ratu Elizabeth II kepadanya.

Mereka juga mengungkapkan bahwa veil (kerudung) yang dikenakan Meghan menampilkan gambar bunga dari masing-masing negara Persemakmuran.

"Veil (kerudung) berada ditempatnya didukung oleh diamond bandeau tiara, dipinjamkan kepada Nona Markle oleh Sang Ratu. The diomond bandeau berasal dari Inggris dan dibuat pada tahun 1932, dengan bros entre yang berasal dari tahun 1893," ungkap Kensington Palace melalui Twitter @kensingtonroyal.

"Nona Markle menyatakan ingin membawa 53 negara Persemakmuran bersamanya dalam perjalanan saat upacara [pernikahan]. Waight Keller merancang kerudung (veil tersebut) dengan gambar bunga yang mewakili setiap Negara Persemakmuran dalam satu komposisi yang spektakuler," lanjut Kensington Palace.

Pangeran Harry dan Meghan Markle kini sudah resmi menjadi suami istri setelah mengucapkan janji suci pernikahan mereka di Kapel St.George, Kastil Windsor pada pukul 12.16 waktu Inggris.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper