Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hungaria Tawari Pemkab Badung Jaring Wisman Lewat Situs BNB Mate

Pemerintah Hungaria menawari kerjasama antara Pemkab Badung dan pengusaha negara tersebut untuk pengembangan pasar wisata melalui pemanfaatan start up BNB mate.
: ki-ka: Kadis Pariwisata Badung Made Badra, Duta Besar Hungaria untuk Indonesia Judith Nemech Pacth dan Honorary Consule Hungaria untuk Bali I Gusti Ngurah Rai Suryawijaya/Istimewa)
: ki-ka: Kadis Pariwisata Badung Made Badra, Duta Besar Hungaria untuk Indonesia Judith Nemech Pacth dan Honorary Consule Hungaria untuk Bali I Gusti Ngurah Rai Suryawijaya/Istimewa)

Kabar24.com, DENPASAR—Pemerintah Hungaria menawari kerjasama antara Pemkab Badung dan pengusaha negara tersebut untuk pengembangan pasar wisata melalui pemanfaatan start up BNB mate.

Start Up BNB Mate merupakan platform market place asal Hungaria yang dapat mempromosikan destinasi Badung ke pasar daring di negara tersebut. BNB Mate ini mewadahi promosi destinasi Bali dan Badung kepada para wisatawan Hungaria.

Nantinya para vendor seperti perusahaan Transportasi, Penyedia Jasa Tour, Aktivities , Travel agent serta Objek wisata dapat bergabung untuk menjadi penyedia jasa dimana productnya akan dipromosikan melalui BNB Mate.

“Vendor ini akan diberikan access code dan password untuk mengupdate product via intranet,” tutur Duta Besar Hungaria untuk Indonesia Judith Nemech Pacth, dikutip dari siaran pers, Kamis (15/3/2018).

Honorary Consule Hungaria untuk Bali I Gusti Ngurah Rai Suryawijaya menyatakan siap memfasilitas keinginan tersebyt untuk meningkatkan kunjungan wisman Hungaria ke Bali serta kerjasama lainnya yang menguntungkan kedua belah pihak. Dia menyatakan wujud nyata kerja sama itu akan dituangkan dalam penandatangan kesepahaman atau MoU antara Pemkab Badung dengan pelaku usaha Hungaria.

Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Badung Bapak I Made Badra mengapresiasi kunjungan niat Hungaria dan sekaligus siap untuk menjalin kerjasama lebih lanjut untuk pengembangan BNB Mate. Pihaknya juga akan menjadwalkan promosi ke Hungaria untuk mendatangkan lebih banyak wisatawan Hungaria ke Bali.

“Kami siap mendukung rencana ini dan siap untuk berpromosi ke Hungaria dengan Ibu Dubes dalam waktu yang tidak terlalu lama,” kata Made Badra.

Diakuinya pada saat ini kunjungan wisman Hungaria belum terlalu besar, tetapi dengan adanya kunjungan tersebut bisa semakin meningkat. Ditambah lagi adanya kerjasama dengan pelaku usaha di salah satu negara di Eropa itu menjadikan wisatawan yang ke Badung menjadi lebih mudah karena terlebih dulu mendapatkan informasi di negaranya.

Diharapkan kerjasama ini bisa dituangkan dalam waktu dekat sehingga dapat langsung meningkatkan kontribusi Hungaria bagi Bali. Badra menegaskan sudah memiliki sejumlah agenda wisata maupun objek wisata yang siap dipromosikan ke Hungaria.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Feri Kristianto
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper